Tingkatkan Kinerja dan Layanan Lingkup Kemenag

RAKER: Suasana Rapat Kerja (Raker) di lingkungan Kemenag tahun 2024 Foto : Sigit/enimeks--

MUARA ENIM,ENIMEKSPRES.CO - Kementrian Agama Muara Enim menggelar Rapat Kerja (Raker) bersama Satuan Kerja (Satker) Kemenag lingkup Kemenag Muara Enim di balai An Nakir, Senin (19/2). Kegiatan tersebut di pimpin langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Muara Enim H Abdul Haris Putra.

Adapun tujuan digelar Raker yakni untuk sinkronisasi program kegiatan di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Muara Enim Tahun 2024. Hadir kegiatan Rakor ini, Kasubbag Tata Usaha Abudarda, Kasi Penmad Mohd Bahrum, Kasi PHU Yanimansyah, Kasi Bimas Efi Almansyah, Kasi Pakis H. Solihan, Penyelenggara Katolik Muso, Bendahara Ikhsanudin. Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan. Serta Kepala Madrasah Negeri dilingkuangan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Muara Enim.

Dalam kegiatan itu, Abdul Harris mengucapkan terimakasih dan mengapresiasi seluruh peserta rakor yang hadir, sehingga rakor terlaksana dengan baik. Menurut dia, bahwa kegiatan ini sangat penting guna meningkatkan kinerja dan pelayanan di lingkup Kemenag Muara Enim.

BACA JUGA:PT BAS Berikan Pengobatan Gratis Kepada Warga Sekitar Tambang

BACA JUGA:Kendalikan Inflasi Melalui Pasar Murah di Seluruh Kecamatan

"Rakor ini sangat penting, sehingga kita mendapatkan keputusan yang kita sepakati bersama dan memberikan perubahan yang lebih baik untuk Kemenag Muara Enim,” ujar Harris.

Memimpin kegiatan Raker tersebut, Haris mendengar laporan program kerja dari masing-masih Satker pada tahun 2024 ini.

Haris beraharao seluruh satker dan unit kerja mulai dari MI, Mts dan MA, juga KUA menyampaikan paparan evaluasi kinerja skaligus strategi dan program kerja kedepannya untuk lebih baik lagi 

“Apa yang kita bahas dapat terealisasikan dengan baik semoga ke depan kita semua dapat menjalankan tugas memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakan,” tuturnya.(git)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan