Siswa SMA Bukit Asam Borong Piala Bujang Gadis Muara Enim 2024, Ini Profil Pemenangnya

Siswa SMA Bukit Asam Borong Piala Bujang Gadis Muara Enim 2024, Ini Profil Pemenangnya. Foto: sigit--

KORANENIMEKSPRES.COM - Prestasi kembali ditorehkan siswa-siswi SMA Bukit Asam Tanjung Enim. 

Di ajang Pemilihan Bujang Gadis Muara Enim (BGME) tahun 2024, siswa SMA Bukit Asam borong piala pemenang. 

Dari acara yang berlangsung Selasa 5 Juni 2024 di Gedung Evi Medaria Ballroom itu, ada 5 siswa yang masuk grand final pemilihan Bujang Gadis Muara Enim 2024 yang diselenggarakan Pemkab Muara Enim.

Kelima siswa itu, Hariza Syifa Rahmania pemenang Gadis Muara Enim 2024, M Irfan Khadafi Finalis Bujang Gadis Muara Enim. 

BACA JUGA:Dua Siswa MAN Ikuti Pemilihan Bujang Muara Enim, Adakah yang Raih Juara?

BACA JUGA:Pemkab Muara Enim Launching Sekolah Lansia Tunggu Tubang, Jadi Percontohan di Sumsel

Kemudian Dalil Dahlan pemenang Bujang Fotogenic 2024, Livia Rahma pemenang Gadis Forogenic Muara Enim 2024, dan Aisyah Lovia Zahra Rochmana pemenang Gadis tervaforit BGME 2024. 

Para pemenang Bujang Gadis Muara Enim 2024 itu diharapkan bisa membantu mempromosikan budaya dan potensi daerah, serta maju ke tingkat Provinsi Sumatera Selatan, hingga ke nasional.

Plt Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Perekobang), H. Ahmad Yani Heriyanto, dalam sambutannya  mengapresiasi 22 pasang Bujang dan Gadis Muara Enim Tahun 2024 yang telah berjuang mengikuti seleksi.

Ia juga mengapresiasi finalis Bujang Gadis Muara Enim atas partisipasi dalam memberikan kontribusi membangun dan mengharumkan Bumi Serasan Sekundang.

BACA JUGA:The KREASS dan Warga Gelar Soft Launching PLTMH di SDN 14 Rantau Dedap

BACA JUGA:Sosialisasi Akbar Pilkada, KPUD Muara Enim Hadirkan Five Minutes

"Apresiasi juga kami sampaikan kepada semua pihak termasuk para sponsor yang telah memberikan dukungan penuh dalam menyukseskan kegiatan tahunan ini, ungkap Yani.

Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Muara Enim, Isdrin menjelaskan, pemilihan Bujang dan Gadis Muara Enim ini bertujuan meningkatkan partisipasi masyarakat terkait bidang kepariwisataan.

Tag
Share