Lebih dari 10 Pelatih, Sriwijaya FC Banjir Tawaran Pelatih Menjelang Liga 2 Indonesia 2024/2025

Direktur Teknik PT Sriwijaya Optimis Mandiri (PT SOM), Indrayadi.--

KORANENIMEKSPRES.COM, PALEMBANG---Sriwijaya FC menghadapi lonjakan minat dari pelatih jelang bergulirnya Liga 2 Indonesia musim 2024/2025.

 Lebih dari 10 pelatih telah melamar untuk menjadi juru taktik bagi Laskar Wong Kito -julukan Sriwijaya FC- musim ini.

Direktur Teknik PT Sriwijaya Optimis Mandiri (PT SOM), Indrayadi, tidak menampik kabar tersebut ketika dikonfirmasi oleh sejumlah awak media di Palembang pada Sabtu, 15 Juni 2024 siang.

"Ya, banyak pelatih yang melamar ke Sriwijaya FC, tapi manajemen Sriwijaya FC belum bisa menentukan," ujar Indrayadi.

BACA JUGA:Penyandang Disabilitas Dapat Perhatian dari Polres Muara Enim

Indrayadi, yang merupakan mantan pelatih penjaga gawang Sriwijaya FC, menjelaskan lebih lanjut bahwa lebih dari 10 pelatih telah menyatakan kesiapan mereka untuk menjadi arsitek SFC -singkatan Sriwijaya FC.

"Itu tadi lebih dari 10 pelatih," tambahnya.

Sebelumnya, manajemen Sriwijaya FC memang belum mau membocorkan nama-nama calon pelatih mereka.

Sekretaris PT SOM, Faisal Mursyid, menjelaskan alasan enggan memberikan informasi nama-nama calon pelatih ke awak media adalah untuk menjaga kejutan.

Dia juga menegaskan bahwa Sriwijaya FC tidak ingin dianggap hanya berkoar-koar saja.

BACA JUGA:Ribuan Masyarakat Muara Enim Ikut Aksi Bela Palestina Jilid II

"Kita tidak mau kalau nanti dikira hanya omong doang. Jadi tunggu saja ya," ujar Faisal. (@al)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan