Pemkab Muara Enim Apresiasi Muara Enim United di WPFL 2024
Pemkab Muara Enim Apresiasi Muara Enim United di WPFL 2024. Foto: humpro muara enim--
KORANENIMEKSPRES.COM - Perjuangan Muara Enim United di Liga Women Pro Futsal League (WPFL) 2024 diapresiasi Pemerintah Kabupaten Muara Enim.
Meski hanya meraih juara III, tapi Muara Enim United telah membuat bangga masyarakat Kabupaten Muara Enim.
Dalam laga yang berlangsung dari 22-30 Juni 2024 di Gelanggang Olahraga (GOR) Pancasila Muara Enim, apresiasi diberikan Sekretaris Daerah Kabupaten Muara Enim, Ir. Yulius.
Sekda mengaku bangga atas capaian prestasi klub futsal profesional wanita kebanggaan masyarakat Bumi Serasan Sekundang.
BACA JUGA:PIK-R Gembira SMP Negeri 1 SDL Muara Enim Jadi Percontohan Nasional
BACA JUGA:8 Merek Sepatu Sport Casual Ternama Paling Diminati karena Keren Lagi Kekinian
Sekda berharap Muara Enim United dapat terus memberikan yang terbaik diberbagai kompetisi nasional sehingga melahirkan prestasi dan menjadi kebanggaan seluruh masyarakat Kabupaten Muara Enim hingga provinsi Sumatera Selatan.
Dirinya menegaskan akan selalu mendukung diselenggarakannya ajang olahraga bergengsi di Muara Enim yang diharapkan jadi momentum meningkatkan prestasi bagi putra-putri daerah, meningkatkan aktivitas ekonomi lokal hingga memacu sektor pariwisata.
Lebih lanjut, Sekda mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia, sponsor, serta seluruh pemain dan official peserta Liga Futsal Profesional Wanita Indonesia Tahun 2024 atas kepercayaannya memilih Kabupaten Muara Enim sebagai tuan rumah penyelenggaraan.
Adapun perhelatan Liga Futsal Profesional Wanita Tahun 2024 di Kabupaten Muara Enim ditutup dengan pemberian hadiah untuk juara dan pemain terbaik yang diserahkan Sekda bersama Ketua Harian Federasi Futsal Indonesia, Michael Victor Sianipar.
BACA JUGA:Kebumen Angels Juara WPFL 2024, Muara Enim United Pertahankan Juara III
BACA JUGA:Rahasia Tumbuh Tinggi: 5 Makanan dan Olahraga Ini Bikin Anak Makin Tinggi