PKS Siap Menangkan HDCU dan Al-Shinta di Pilkada 2024

Pelantikan para relawan dalam konsolidasi kemenangan HDCU dan Al-Shinta oleh PKS di Ball room Hotel Griya Serasan, Sabtu 7 September 2024. --

MUARA ENIM, KORANENIMEKSPRES.COM - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menegaskan siap menangkan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel Herman Deru-Cik Ujang (HDCU) dan Dr H Ahmad Rizali-Dr Hj Shinta Paramitha Sari (Al-Shinta) sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Muara Enim.

Penegasan itu ditunjukkan saat pelantikan para relawan dalam konsolidasi kemenangan HDCU dan Al-Shinta di Ball room Hotel Griya Serasan, Sabtu 7 September 2024. 

Dalam kesempatan tersebut, dihadiri  tim pemenangan HDCU, Ismail Hairul Pala SE dan pasangan calon Al-Shinta.

Dalam kesempatan tersebut juga dihadiri oleh Partai Koalisi serta para kader PKS. 

BACA JUGA:Penggiat Seni dan Pemuda Gen Z, BASIS, Siap Memenangkan Al-Shinta

Ketua DPP Partai PKS Kabupaten Muara Enim Jon Dries ST MM, mengatakan bahwa sudah diputuskan oleh DPP bahwa PKS akan mengusung HDCU untuk Sumsel dan Al-Shinta untuk Kabupaten Muara Enim. 

"Kami akan bekerja sepenuh tenaga untuk memenangkan dua pasangan ini," tegasnya.

Nantinya, lanjut, Jon Dries bahwa akan ada tiga kelas struktur pemenangan mulai dari tingkat DPC, cluster ibu-ibu rumah tangga keluarga indonesia dan cluster millenial. 

"Mudah-mudahan tiga cluster atau kelas ini mudah mudahan akan menjadi penyokong kemenangan," harapnya. 

BACA JUGA:Al-Shinta: Program Pangan Menyapa Rakyat Atasi Harga Bahan Pokok

Menurutnya, ada tiga hal yang menjadi pilar, pertama soliditas, kedua kolaborasi karena bersama-sama dengan partai lain dan ketiga adalah spiritual tentunya semua ini atas izin Allah Swt. 

"Insyaallah kami PKS akan berusaha sekuat mungkin untuk memenangkan pasangan HDCU dan Al Shinta," tegasnya. 

Ketua DPW PKS Sumsel, Muhamad Toha SAg, mengatakan adanya konsolidasi ini menegaskan bahwa PKS mendukung dua pasangan calon yakni untuk Gubernur Sumsel dan Bupati Muara Enim. 

"Ya HDCU dan Al-Shinta, jadi sampaikan kepada masyarakat, para simpatisan baik itu dari kedekatan maupun media sosial," terangnya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan