Apa Itu Madu Klanceng? Apa Saja Manfaatnya?

Masih banyak orang bertanya apa itu madu klanceng, dan apa saja manfaatnya? Foto: ist--

KORANENIMEKSPRES.COM - Masih banyak orang bertanya apa itu madu klanceng, dan apa saja manfaatnya? 

Madu klanceng adalah madu yang dihasilkan oleh lebah kerdil atau ukuran lebahnya lebih kecil dari lebah biasa. 

Jenis lebih kerdil ini biasa pula disebut apis florea. 

Meski demikian, secara kualitas tidak kalah khasiat dan manfaatnya dari madu lebah biasa. 

BACA JUGA:Manfaat Madu Klanceng untuk Kesehatan yang Perlu Anda Ketahui

Itu karena mengenai lebah ini sudah dijamin khasiat dan manfaat madunya. 

Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman:

وَاَ وْحٰى رَبُّكَ اِلَى النَّحْلِ اَنِ اتَّخِذِيْ مِنَ الْجِبَا لِ بُيُوْتًا وَّمِنَ الشَّجَرِ وَمِمَّا يَعْرِشُوْنَ 

"Dan Tuhanmu mengilhamkan kepada lebah, "Buatlah sarang di gunung-gunung, di pohon-pohon kayu, dan di tempat-tempat yang dibikin manusia," (QS. An-Nahl 16: Ayat 68)

Dalam ayat lain Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman:

ثُمَّ كُلِيْ مِنْ كُلِّ الثَّمَرٰتِ فَا سْلُكِيْ سُبُلَ رَبِّكِ ذُلُلًا ۗ يَخْرُجُ مِنْۢ بُطُوْنِهَا شَرَا بٌ مُّخْتَلِفٌ اَلْوَا نُهٗ فِيْهِ شِفَآءٌ لِّلنَّا سِ ۗ اِنَّ فِيْ ذٰلِكَ لَاٰ يَةً لِّقَوْمٍ يَّتَفَكَّرُوْنَ

"kemudian makanlah dari segala (macam) buah-buahan, lalu tempuhlah jalan Tuhanmu yang telah dimudahkan (bagimu)." Dari perut lebah itu keluar minuman (madu) yang bermacam-macam warnanya, di dalamnya terdapat obat yang menyembuhkan bagi manusia. Sungguh, pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda (kebesaran Allah) bagi orang yang berpikir." (QS. An-Nahl 16: Ayat 69)

Madu klanceng yang juga dikenal sebagai madu trigona, merupakan salah satu jenis madu yang dihasilkan oleh lebah tanpa sengat. 

Berbeda dengan madu yang dihasilkan lebah jenis Apis, Madu Klanceng memiliki tekstur lebih encer dan rasa sedikit lebih asam. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan