Ratusan Peserta Ikuti Story Telling

Foto : Sigit/enimeks STORY TELLING: Suasana kegiatan Story Telling di Kantor Camat Sungai Rotan.--

SUNGAI ROTAN - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Muara Enim menggelar kegiatan Story Telling di Kecamatan Sungai Rotan, Selasa (5/12). Dalan rangka untuk meningkatkan minat baca anak sejak dini, di aula Kantor Kecamatan Sungai Rotan yang dihadiri oleh unsur Tripika, PLt Camat Sungai Rotan Irhamna SAg MM, serta Bunda Literasi Desa  kec. Sungai Rotan.

Dengan menghadirkan pencerita dari seniman kab. Muara Enim Kak Rian dan Badut dari komunitas Badut Lawang Kidul Om Yanto.

Pemkab Muara Enim mengapresiasi kepada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah dalam rangka membantu pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) melalui gerakan membaca, dan literasi ditengah-tengah masyarakat. Sebab kegiatan Story Telling atau mendongeng ini sangat positif untuk membangun minat baca masyarakat dimulai dari sejak usia dini.

BACA JUGA:Dorong Konsumsi Pangan B2SA dan Manfaatkan Pangan Lokal

BACA JUGA:Imbau PPK dan Panwascam Jaga Netralitas Demi Pemilu Berkualitas

Selanjutnya, kegiatan ini juga bisa terus terselenggara lebih luas lagi hingga di kecamatan lainnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah, Panca Surya Diharta, SH MH, melalui Kabid Pengembangan Perpustakaan dan Pembudayaan Kegemaran Membaca Rosmalena, SE MM menerangkan, story telling ini diikuti 100 orang peserta dan 20 orang guru pendamping dari siswa PAUD dan SD di Kecamatan Sungai Rotan. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan bisa meningkatkan minat baca masyarakat, serta menambah pengalaman bagi para guru Paud dan sekolah dasar.

"Kami ucapkan terima kasih kepada pihak Kecamatan,Tripika , dan Bunda Literasi Desa  Kecamatan Sungai Rotan yang telah mendukung acara ini," ungkapnya.(git)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan