Bukan Bali, Tapi Lampung: Surga Tersembunyi yang Bikin Liburan Kamu Lebih Berkesan dan Murah

Selasa 29 Apr 2025 - 16:36 WIB
Reporter : Al Azhar
Editor : Al Azhar

KORANENIMEKSPRES.COM----Lampung mungkin tak setenar Bali atau Yogyakarta di radar wisata nasional. Tapi siapa sangka, provinsi di ujung selatan Sumatera ini justru menyimpan pesona eksotis yang jarang terekspos media. Dari bertemu gajah liar di Way Kambas hingga island hopping ala Raja Ampat versi mini, liburan ke Lampung menawarkan pengalaman autentik dan tak biasa—dengan harga yang bersahabat.

Saat long weekend mendekat, kebanyakan orang berlomba-lomba mencari destinasi liburan yang sudah mainstream. Tapi bagaimana kalau kali ini, kamu mencoba sesuatu yang berbeda? Bukan Bali, bukan Jogja, tapi Lampung.

 Way Kambas: Bertemu Raksasa Lembut dan Burung Langka

Destinasi utama dalam itinerary ini yang bisa kamu coba adalah Taman Nasional Way Kambas, yang dikenal sebagai rumahnya gajah Sumatera. Tapi kunjungan ke sini bukan sekadar menonton dari jauh. Kamu bisa ikut program Meet & Greet dengan gajah jinak bernama Meli, gajah betina berumur 30 tahun yang sangat bersahabat. Pengalaman memberi makan langsung dari tangan sendiri akan jadi momen tak terlupakan.

Uniknya, pengunjung diimbau tidak memakai parfum menyengat, karena bisa membingungkan indera penciuman sensitif sang gajah.

Selain gajah, Way Kambas juga menyuguhkan sensasi susur sungai dan bird watching. Menyusuri sungai dengan perahu kecil di tengah hutan tropis membuatmu serasa sedang menjelajah Amazon. Ada puluhan spesies burung endemik Sumatera yang bisa kamu lihat, dan… konon, kadang terlihat buaya liar juga! Sensasi petualangannya tinggi, tapi tetap aman dengan pemandu lokal berpengalaman.

Desa Braja Harjosari: Petik Madu Langsung dari Sarangnya

Island Hopping: Wayang, Teluk Hantu, Pahawang, Kelagian

Lelah menjelajah daratan? Saatnya mengarungi lautan. Island hopping di Lampung menawarkan pemandangan laut sebening kristal dan pulau-pulau eksotik seperti:

Pulau Wayang: Karangnya artistik, cocok buat snorkeling dan foto underwater.

Teluk Hantu:Jangan takut namanya, tempat ini justru tenang dan memesona.

Pahawang & Kelagian: Spot andalan dengan terumbu karang cantik dan air laut jernih.

Jadi, Kenapa Harus ke Lampung?

Liburan ke Lampung bukan cuma soal jalan-jalan, tapi juga soal koneksi dengan alam, budaya lokal, dan pengalaman otentik yang tidak dibuat-buat. Kamu tidak akan menemukan pusat perbelanjaan megah atau beach club viral di sini. Tapi justru karena itulah, kamu bisa benar-benar ‘escape’ dari hiruk-pikuk dan kembali dengan kenangan yang lebih bermakna.

Kategori :