UJANMAS, ENIMEKSPRES.CO - Usai resmi dilantik Kepala Desa serentak oleh Pemkab Muara Enim, Kepala Desa Ujanmas Ulu terpilih Sobri Hakim siap bekerja, dan melanjutkan pembangunan dari pemimpin sebelumnya. Hal itu diungkapkan Sobri pada saat mengikuti rangkaian acara serah terima jabatan, dari PJ Kepala Desa Ujanmas Lama, kepadanya di Kantor Pemdes setempat kemarin.
Sobri mengaku bahagia, dan terharu atas dukungan dari masyarakat Desa Ujanmas Ulu, dan Tripika Ujanmas, untuk kepemimpinannya satu periode kedepan.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada kepala desa sebelumnya yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik. Semoga saya dapat melanjutkan jejak positif yang telah diukir untuk kemajuan Ujanmas Ulu,” terang Sobri Hakim, Jumat (30/12).
Sedangkan, Wansyah Husin,.ST, sebagai Pj.Kepala Desa Ujanmas Ulu menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh masyarakat Ujanmas Ulu atas dukungan dan kerjasama yang luar biasa selama kepemimpinannya, Ia juga menekankan pentingnya kelanjutan program-program pembangunan yang telah diinisiasi selama masa jabatannya.
"Saya berharap kepada Kades definitif bisa melanjutkan pembangunan selanjutnya," urainya.
BACA JUGA:25 Tahun Belum Mendapat Bantuan Rehap
BACA JUGA:Jokowi Minta KPU Netral Pada Pemilu 2024
Sementara itu, Warga Ujanmas Ulu optimis bahwa kepemimpinan baru ini akan membawa berkah dan kemajuan bagi desa mereka. Masyarakat Ujanmas Ulu juga turut memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Wansyah Huskin, ST, atas dedikasi dan kontribusinya yang telah membawa perubahan positif bagi desa. Acara pisah sambut ini diwarnai dengan berbagai kegiatan simbolis, seperti penyerahan tongkat estafet kepemimpinan kepada kepala desa terpilih.
Sementara itu, Camat Hasman Hadi, S.IP, turut hadir memberikan sambutan dan menyampaikan apresiasinya terhadap kepala desa yang lama serta menyambut kepala desa yang baru dan
Pisah sambut ini menjadi momentum penting untuk mempererat hubungan antar warga dan memperkuat sinergi di tingkat desa.
Hasman Hadi menekankan pentingnya peran kepala desa sebagai ujung tombak pembangunan di tingkat desa, serta mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu dalam memajukan Ujanmas Ulu.
“Saya berharap dari kegiatan ini dapat menjadi awal yang baik untuk kepemimpinan baru di Desa Ujanmas Ulu, yang akan terus bersinergi dengan pemerintah kecamatan dan kabupaten dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan serta kesejahteraan bagi seluruh warganya,”ungkap Camat Hasman Hadi.
Momen pisah sambut tersebut diakhiri dengan doa bersama untuk kesuksesan kepala desa baru dan kesinambungan pembangunan di Desa Ujanmas Ulu. Semoga dengan kepemimpinan yang baru, Ujanmas Ulu akan terus berkembang dan memberikan kesejahteraan bagi seluruh warganya.(git)