Kemudian para pelaku pergi dan berhasil membawa kabur sepeda motor milik korban, lalu korban Aldo mencari bantuan sampai menemukan bantuan di simpang gerbang masuk perkantoran Pemkab Tanjung Senai.
Kemudian, korban Aldo mengajak orang yang membantunya tersebut untuk menjemput korban Keyzha yang berada di TKP untuk membawanya ke rumah sakit terdekat.
Setelah sampai di RS Mahyuzahra dan dilakukan pemeriksaan oleh medis, korban Keyzha dinyatakan sudah meninggal dunia dan korban Aldo mengalami luka pada bagian kepala.(*/sumeks.co)
Kategori :