MUARA ENIM, KORANENIMEKSPRES.COM – Pilkada serentak semakin dekat, suhu politik di daerah pun semakin menghangat. Partai Golkar di Sumatera Selatan khususnya di Kabupaten Muara Enim siap memanaskan mesin partai menghadapi pilkada November 2024 mendatang.
Belum lama ini, DPD Partai Golkar Sumatera Selatan sudah mengkrucutkan 49 nama bakal calon kepala daerah 2024 Se Sumatera Selatan untuk diajukan ke DPP Partai Golkar. Termasuk 4 tokoh yang akan di usung Partai Golkar untuk maju di Pilkada Muara Enim.
Berikut ini 4 tokoh potensial diusung Partai Golkar maju Pilkada Muara Enim 2024 :
1. H Edison S.H. M.Hum
Jelang Pilkada Muara Enim 2024, sosok Edison mulai muncul di berbagai pemberitaan mengenai kesiapannya untuk maju Pilkada Muara Enim. Selain itu, dia juga aktif melakukan pertemuan dengan masyarakat di Bumi Serasan Sekundang dalam berbagai suasana.
BACA JUGA:Wisata Curup Lemutu Ramai Didatangi Pengunjung
BACA JUGA:Beri Bingkisan untuk Petugas Pos Yan Ketupat Musi
Lebih lanjut mengenal sosoknya, berikut ini ulasannya dari berbagai sumber, H. Edison S.H, M.Hum. Putra Kelahiran Desa Banuayu Kecamatan Empat Petulai Dangku yang dilahirkan 3 Maret 1968. Dia merupakan pensiunan Kepala bidang pengadaan/pengawasan tanah Kanwil BPN Sumsel, yang memiliki 3 orang putra dan Putri. H Edison adalah putra dari H Cikwan dan ibu Hj Cikbiah, dan suami dari Hj Heni Pertiwi S.Pd, berkarir di dunia pemerintahan mulai dari Palembang, OKU, dan Prabumulih. H Edisan memiliki 6 bersaudara.
2. Firmansyah SH
Berikut sosok Firmansyah, ia dikenal pengusaha muda sukses, serta tokoh masyarakat yang dekat dengan para ulama, baik di daerah hingga ulama nasional.
Menurut warga yang mengenalnya, Firmansyah merupakan sosok dermawan, dan peduli dengan warga yang membutuhkan bantuan.
BACA JUGA:Kompak Pakai Batik Motif Ambung dan Khaman Saat Berlebaran ke Gubernur
Apalagi sosoknya cukup dikenal, khususnya di Dapil Muara Enim, Lawang Kidul, Tanjung Agung, Panang Enim, dan Semende Raya. Dia pengusaha sukses, nenek moyangnya memang pengusaha, jadi tidak kaku dengan masyarakat.
Firmansyah ingin ke depan jika dirinya diberikan kesempatan untuk memimpin, Kabupaten Muara Enim tidak ketinggalan dengan daerah lain. Muara Enim harus bisa sejajar dengan daerah-daerah di Pulau Jawa.
Jika diberikan amanah memimpin daerah ini, akan mencurahkan waktu dan pengalamannya untuk membangun Kabupaten Muara Enim lebih maju lagi.