KORANENIMEKSPRES.COM,---Setelah pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Filipina, Thom Haye dan Ivar Jenner, dua gelandang Timnas Indonesia, mengejutkan dengan keputusan mereka untuk tidak langsung pulang ke Belanda. Mereka memilih untuk menikmati waktu di Indonesia, menghadiri acara-acara penting, termasuk wawancara bersama sponsor Timnas, Indosat Ooredoo Hutchison.
Dalam acara tersebut, Thom dan Ivar tidak hanya berbicara tentang sepakbola, tetapi juga mencoba berbagai makanan khas Indonesia. Salah satunya yang paling mereka sukai adalah Bika Ambon. Thom bahkan tidak ragu mengatakan bahwa dia bisa makan Bika Ambon seharian penuh.
"Wah, Bika Ambon ini sungguh enak. Aku bisa makan ini sepanjang hari," ucap Thom Haye dengan semangat, seperti yang diungkapkan dalam kanal YouTube Indosat.
Ketika Ivar melihat Thom begitu menikmati Bika Ambon, dia pun penasaran. Namun, karena sudah memegang lemper, Ivar memutuskan untuk mencicipinya terlebih dahulu. Saat menggigit lemper tersebut, Ivar langsung menyukainya.
"Ini lemper. Saya suka makan ini di Belanda. Sungguh enak," ujar Thom Haye, mengingat kenangan manisnya akan lemper di negaranya.
"Iya, memang enak sekali," sahut Ivar Jenner dengan senyum.
Momen lucu terjadi ketika Thom tiba-tiba mengambil semua lemper yang tersisa untuk dirinya sendiri. Sementara itu, Ivar mencoba Bika Ambon dan langsung jatuh cinta pada rasa manis dari kue khas Medan tersebut.
"Oh ya, saya suka ini. Manis banget," kata Ivar Jenner dengan antusias.
Keduanya terus menikmati makanan khas Indonesia lainnya seperti lumpia dan variasi kuliner lainnya. (@al)