KORANENIMEKSPRES.COM - Wisata Air Terjun dadakan kini telah muncul di kaki Bukit Sulap Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan (Sumsel).
Karena timbulnya juga dadakan membuat warga berbondong-bondong mengunjungi tempat wisata ini.
Seperti diketahui, masyarakat Indonesia terkenal dengan sifat keingintahuannya yang besar atau biasa disebut kepo.
Karena sifat itulah membuat banyak masyarakat beramai-ramai mengunjungi tempat ini.
BACA JUGA:Kejati Sumsel Geledah Rumah Pribadi Tersangka Korupsi Gratifikasi Inspektorat Sumsel
BACA JUGA:Dekranasda Muara Enim Dukung Penuh Program Kerja Dekranasda Sumsel
Dimana lokasinya?
Lokasi wisata air terjun dadakan ini berada di Shelter dua, dekat jembatan kaki bukit sulap.
Pada bagian tebing bebatuan bertingkat empat mengalir deras air secara alami.
Nah karena air tersebut mengalir dengan sangat deras dari atas bukit dan sangat jernih sehingga disebut oleh warga sekitar air terjun dadakan.
BACA JUGA:Kulit Muncul Ruam Merah Karena Biduran, Apakah Berbahaya? Jangan Diskip, ini Penjelasannya
BACA JUGA:Jadi Tersangka Korupsi Rp1.6 Miliar Menangis Ditahan Jaksa
Tak hanya itu, lokasi air terjun ini memiliki udara yang sangat sejuk dan juga asri.
Membuat banyak warga berkunjung ke lokasi air Terjun dadakan ini.
Tak jarang pula, pada siang hari banyak warga yang mampir sekadar hanya untuk bersantai hingga melepas penat sambil menikmati secangkir kopi dan duduk di pelataran air terjun tersebut.