Erick Thohir Janji Berantas Mafia Pupuk, Waspada Penipuan Penjualan Pupuk Subsidi

Rabu 23 Oct 2024 - 14:40 WIB
Reporter : Sherly
Editor : Selva

KORANENIMEKSPRES.COM - Menag BUMN Erick Thohir berjanji akan memberantas mafia pupuk khususnya penyaluran pupuk subsidi. 

Penegasan Erick itu disampaikan dalam konferensi pers di Kantor Kementerian Pertanian, Jakarta Selatan, Selasa, 22 Oktober 2024.

"Kita memastikan juga tidak ada lagi main-main di pupuk (subaidi). Kita akan berantas yang namanya pihak-pihak yang selama ini menghambat!" tegas Erick. 

Dikatakannya, pupuk subsidi harus benar-benar sampai ke rakyat yang membutuhkan sesuai aturan perundang-undangan. 

BACA JUGA:Cara Mendapatkan Pupuk Subsidi, Jangan Percaya Iklan Medsos dan Waspada Penipuan

Modus penipuan jual pupuk subsidi yang diiklankan di media sosial (medsos) kini tengah mengintai calon korban. 

Padahal, untuk mendapat pupuk subsidi tidak segampang itu. 

Modus jual pupuk subsidi dengan cara diiklankan di media sosial seperti Facebook jelas melanggar aturan. 

Maka, petani khususnya harus lebih waspada agar tidak jadi korban penipuan. 

BACA JUGA:Pupuk Subsidi Dijual Bebas, WASPADA PENIPUAN IKLAN DI MEDOS

Di awal musim hujan seperti saat ini petani membutuhkan pupuk untuk penyuburan tanaman. 

Di media sosial (medsos) terutama Facebook banyak sekali iklan yang menawarkan menjual pupuk subsidi. 

Hingga terkesan pupuk subsidi dijual bebas. 

Iklan-iklan di medsos Facebook jual pupuk subsidi tersebut sangat rawan penipuan bahkan hampir dipastikan penipuan. 

BACA JUGA:Rahasia Nasi Sisa: Pupuk Alami yang Bikin Tanaman Subur dan Berbuah Lebat

Kategori :