Shin Tae-yong Pilih Pelatih Korea Selatan, Na Hyo-sung, untuk STY Academy

Sabtu 30 Nov 2024 - 07:05 WIB
Reporter : Al Azhar
Editor : Al Azhar

KORANENIMEKSPRES. COM----Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menunjuk Na Hyo-sung, pelatih asal Korea Selatan, sebagai pelatih kepala di STY Academy.

Keputusan ini menarik perhatian, mengingat latar belakang Na yang belum banyak dikenal publik.

Na Hyo-sung termasuk dalam daftar staf pelatih yang diperkenalkan melalui situs resmi STY Academy, stysportsgroup.id.

Selain Na, ada nama Kim Jae-hee yang menjabat sebagai Chief Operating Officer (COO) dan Shin Tae-yong sendiri yang bertindak sebagai pendiri akademi tersebut.

BACA JUGA:Shin Tae Young Panggil 26 Pemain untuk Rond 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Di antara staf lainnya, Faizal menjadi satu-satunya pelatih lokal yang mengisi posisi asisten pelatih.  

Namun, siapakah Na Hyo-sung? Apa yang membuat Shin Tae-yong mempercayainya untuk memimpin akademi tersebut?  

Profil Singkat Na Hyo-sung  

Informasi mengenai Na Hyo-sung di situs STY Academy cukup terbatas.

Namun, menurut data dari situs sepak bola Transfermarkt, Na adalah mantan pemain sepak bola asal Korea Selatan yang lahir pada 17 Maret 1993. Kini, di usia 31 tahun, ia memulai perjalanan baru di dunia kepelatihan.  

BACA JUGA:Shin Tae Young Tak Jamin Martin Paes Jadi Penjaga Gawang Utama

Karier sepak bolanya dimulai di Yewon Arts University sebelum bergabung dengan FC Mokpo pada 2016-2017.

Setelah sempat vakum pada 2017-2018, ia kembali bermain bersama klub Liga Kamboja, Tiffy Army FC, meskipun hanya bertahan lima bulan.  

Sayangnya, rekam jejaknya di dunia kepelatihan belum banyak terdokumentasi, dan perjalanan kariernya sebagai pemain pun terbilang singkat.

Hal ini menimbulkan tanda tanya tentang alasan Shin Tae-yong memilih Na untuk peran penting di akademi yang didirikannya.  

Kategori :