Kecamatan Gelumbang Gelar Halal Bihalal Pasca Lebaran, Pererat Silaturahmi dan Komitmen Pelayanan

Pasca cuti Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah, jajaran Pemerintah Kecamatan Gelumbang, Kabupaten Muara Enim menggelar acara halal bihalal. Foto: pemcam gelumbang--

BACA JUGA:Warga Gelumbang Geger, Temukan Mayat Gosong di Dekat TPU

Suasana keakraban terlihat sepanjang kegiatan berlangsung. Saling bersalaman, bertukar senyum, serta sesi ramah tamah menjadi bagian tak terpisahkan dalam acara tersebut. 

Selain sebagai sarana untuk mempererat hubungan antaraparatur, kegiatan ini juga menjadi ajang evaluasi ringan dan diskusi informal mengenai berbagai program kerja yang akan dilanjutkan setelah libur Lebaran.

Dengan terselenggaranya halal bihalal ini, diharapkan seluruh aparatur pemerintahan Kecamatan Gelumbang dapat kembali bersinergi dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, serta menjadi contoh dalam membangun solidaritas di tingkat desa dan lingkungan kerja masing-masing.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan