Antisipasi 3C dan Balap Liar

PATROLI : Personel Patroli R4 Perintis Presisi Samapta Polres Muara Enim melaksanakan patroli rutin guna mengantisipasi tindak pidana 3C dan balap liar.--

KORANENIMEKSPRES.COM, MUARA ENIM – Dalam rangka menjaga kondusifitas wilayah dan mengantisipasi tindak pidana 3C (Curat, Curas dan Curanmor) serta balap liar. Personel Patroli R4 Perintis Presisi Samapta Polres Muara Enim melaksanakan patroli rutin hari di wilayah hukum Polres Muara Enim, Senin malam 21 Juli 2025. 

Patroli yang  dipimpin oleh Bripka Yanuar bersama tim,  tim bergerak menyisir sejumlah titik rawan tindak kriminal dan lokasi yang berpotensi dijadikan arena balap liar.

Adapun rute patroli meliputi Pasar Inpres, Simpang Bundaran KAI, Taman Adipura, Simpang Kepur, Islamic Centre, Lapas Muara Enim, Perumahan ORV Diva Residence, serta kawasan perbankan seperti Bank Sumsel Babel dan Bank BRI Muara Enim.

Dalam kegiatan tersebut, petugas melakukan pemantauan situasi, dialogis dengan warga, serta memberikan imbauan kepada petugas keamanan yang berjaga agar selalu waspada terhadap potensi tindak kejahatan, khususnya pada malam hari.

BACA JUGA:4 Pejabat Utama Polres Muara Enim Diganti

"Seluruh titik yang kami patroli dalam kondisi aman dan terkendali. Tidak ditemukan adanya aktivitas mencurigakan ataupun potensi gangguan Kamtibmas yang menonjol," ungkap Kapolres Muara Enim AKBP Jhoni Eka Putra melalui Kasat Samapta Iptu Lukman.

Ia juga menambahkan bahwa patroli ini merupakan bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat sebagai upaya preventif dalam menekan angka kriminalitas serta memberikan rasa aman kepada masyarakat.

Kegiatan Patroli Presisi ini dilaksanakan berdasarkan UU Kepolisian No 2 Tahun 2002, Perkap Baharkam No 1 Tahun 2017 tentang Patroli,  sebagai dasar pelaksanaan pengamanan di wilayah hukum Polres Muara Enim.

Selain itu, kegiatan tersebut akan terus dilakukan secara berkala demi menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, khususnya di malam hari yang rawan terjadi kejahatan.

BACA JUGA:56 Personel Polres Muara Enim Naik Pangkat

"Dengan patroli rutin, kami harap masyarakat bisa lebih tenang dan turut serta menjaga keamanan lingkungan sekitarnya," tutupnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan