Edison dan Mat Karsun Siap Tanggalkan Status ASN Demi Tarung di Pilbup Muara Enim 2024
Siap tarung di Pulbup Muara Enim 2024, Edison dan Mat Karsun siap pula tanggalkan status sebagai ASN. Foto: ist--
Ketua DPD Nasdem Muara Enim Ajis Rahman mengatakan, selain Edison dan Mat Karsun, ada juga Pj Bupati Muara Enim, Ahmad Rizali yang sudah mengirim berkas namun belum datang mengambil formulir bersama Shinta Paramita Sari sebagai calon wakil Bupati.
"Kalau Rizali baru mengirim berkas saja namun belum secara resmi mengambil formulir. Dan sebaiknya yang mau mengambil formulir adalah yang mencalonkan diri," ujarnya.
Lanjut Ajis, pendaftaran ini dibuka dari tanggal 17 April hingga nanti tanggal 2 Mei 2024 mendatang.
Rencananya DPD Nasdem Muara Enim akan mengajukan tiga pasangan Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Muara Enim periode 2024-2029 ke DPP Nasdem.
BACA JUGA:PKB Ingin Ada Kader Kembali Maju Pilkada
BACA JUGA:Demokrat Belum Bahas Kader untuk Maju Pilkada Muara Enim
Disinggung mengenai kriteria khusus, Ajis mengaku bahwa DPD Partai Nasdem Muara Enim membuka pitu selebar-lebarnya bagi siapapun yang ingin mendaftar.
Kemudian nanti apa yang diputuskan tim penyaringan nanti itulah yang akan dikirim ke DPW dan DPP Partai Nasdem.
Namun tetap harus ada rekomendasi dari DPD, kalau tidak ada rekomendasi itu tidak bisa diproses oleh DPP.
"Secara tertulis nanti kita akan sampaikan rekomendasi hasil penyaringan Bacalon, nanti juga akan ada uji elektabilitas dari DPP, nanti tergantung DPP partai Nasdem, ada hak penambahan dari DPW dua pasang jadi total 5 pasang," ungkapnya. (*)