Jika Koalisi, Gerindra - Demokrat Cukup Kursi Maju Pilkada Muara Enim

Foto : Ilustrasi--

MUARA ENIM, KORANENIMEKSPRES.COM  - Ketua DPD Partai Gerindra Sumatera Selatan (Sumsel), Hj Kartika Sandra Desi SH.MM berharap Partai Politik (Parpol) yang di dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) bisa menjadi bagian Partai Politik pengusung Pilgub, Pilbup, dan Pilwakot di Pilkada 2024 Sumatera Selatan.

Disini artinya, Partai Gerindra siap melakukan komunikasi politik dengan Partai Demokrat, PAN, dan Partai Golkar untuk menuju Pilkada Muara Enim.

Jika merujuk dari eklarasi pasangan Mawardi Yahya-Harnojoyo (MAHAR) untuk maju Pigub-pilwagub Pilkada Sumatera Selatan 2024. J

elas besar kemungkinan akan terjadi koalisi antara Partai Gerindra-Demokrat. Kekuatan politik itu juga bisa di bawa ke Pilkada Muara Enim untuk mengusung sendiri Calon Bupati dan Wakil Bupati Muara Enim Pilkada 2024. 

BACA JUGA:Ersangkut-Riswandar Bidik PAN untuk Pilbup Muara Enim 2024

BACA JUGA:Pilbup Muara Enim 2024, Kecil Kemungkinan Koalisi Gerindra-PPP

Dimana, perolehan kursi DPRD Kabupetan Muara Enim pada Pileg 2024, Partai Gerindra sebanyak 7 kursi, dan Partai Demokrat 3 Kursi sehingga sudah memenuhi syarat 9 Kursi DPRD untuk bertarung di Pilkada 2024.

Pada saat menggelar Konfrensi Pers, Ketua DPD Gerindra Sumsel, Cici sapaan akrab dari Kartika Sandra Desi menyebut, akan bekerja untuk memenangkan Pasangan Mawardi Yahya-Harnojoyo (Mahar) dalam Pilgub Sumsel 2024, dan Pilkada Muara Enim.

Kemudian pada kesempatan yang sama, anggota DPRI terpilih itu juga menunjuk Dr H Nasrun Umar SH,.MM, mantan PJ Bupati Muara Enim untuk maju Pilkada Muara Enim 2024. Saat ini, H Nasrun Umar (HNU) telah resmi bergabung menjadi Kader Partai Gerindra pada Sabtu (20/4/2024).

Hal itu guna memuluskan niat HNU untuk maju sebagai calon bupati Muara Enim, karena partai yang dipimpin H Prabowo Subianto itu akan mengutamakan kader sendiri untuk diusung pada Pilkada Muara Enim.

BACA JUGA:Bus Ditabrak Kereta Api Satu Penumpang Tewas Terjepit

Alasan Cici menugaskan HNU untuk maju Pilkada Muara Enim 2024 ialah karena HNU karena sosok yang sangat paham, dan mengenal kultur, dan budaya yang ada di Kabupaten Muara Enim. Menurut Cici, HNU ini seorang birokrat yang memiliki banyak prestasi, selain itu juga karena HNU pernah menjabat sebagai PJ Bupati di Muara Enim, sehingga Partai Gerindra sangat tahu betul kredibilitas dari seorang HNU.

"Nanti kita akan melakukan survey untuk memastikan pak HNU maju Pilkada Muara Enim," urainya.

Berikut ini sosok H. Nasrun Umar (HNU) yang pernah menjabat sebagai Penjabat (Pj) Bupati Muara Enim kurang lebih 1 tahun. Di pemerintahan HNU bukan orang baru, karirnya dimulai dari Aparatur Sipil Negara (ASN). Bahkan ia merintis karir dari bawah sampai berhasil menduduki jabatan strategis di Sumsel.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan