Karyawan Subcon Pertamina Ditemukan Tewas Membusuk

Warga kampung sosial menemukan seorang mayat yang sudah tewas mengenaskan.-Foto: ilustrasi/Harianjogja-

KORANENIMEKSPRES.COM - Warga kampung minyak sosial desa Karang Raja, Kecamatan Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, mendadak geger. 

Pasalnya, Heptawan Muhammad (40), warga BTN Air Lintang, Kelurahan Air Lintang, Kecamatan Muara Enim, Kabupaten Muara Enim yang sehari-harinya karyawan subcon Pertamina, ditemukan dalam kondisi yang mengenaskan. 

Jasad Korban ditemukan di tengah lapangan base camp Pertamina kampung minyak dusun 7, desa Karang Raja, Kecamatan Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, Minggu, 5 Mei 2024 sekitar pukul 17.40 WIB.

Dari informasi yang berhasil dihimpun, kejadian tersebut diketahui berawal ada keluarga korban yang datang mencari korban ke basecamp tempat korban berkerja. 

BACA JUGA:Harus Optimis! ini 4 Tips Efektif Miliki Rumah Impian di Usia Muda, Gen Z Perlu Tau

BACA JUGA:Panen Raya Ataran Ulak Himbe: PJ Bupati Ahmad Rizali Optimis Kabupaten Muara Enim Menuju Swasembada Pangan

Karena dalam beberapa hari terakhir tidak pulang dan ketika dihubungi juga tidak menjawab. 

Lalu keluarga korban menemui mandornya bernama Bambang dengan maksud menanyakan keberadaan korban. 

Karena sama-sama tidak mengetahui akhirnya dicoba melakukan pencarian di sekitar basecamp tempat korban bekerja. 

Benar saja, tidak lama kemudian merekapun secara tidak sengaja mencium bau busuk di belakang ex kantor kampung minyak.

BACA JUGA:Pasangan LIZU Terus Menguat di Bursa Pilbup Muara Enim 2024

BACA JUGA:186 Siswa MAN Muara Enim Dilepas, 88 Siswa Berhasil Masuk PTN Jalur Prestasi

Lalu mereka para karyawan dan kekuarga korban melakukan pencarian bersama-sama mencari sumber bau busuk tersebut. 

Dan betapa kagetnya ternyata bau busuk tersebut dari sosok mayat yang tergeletak di dalam semak-semak di tengah lapangan basecamp Pertamina dengan kondisi tubuh sudah membengkak dan dipenuhi ulat. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan