Satu Srikandi Bakal Calon Bupati Muara Enim 2024 Batal Maju

Satu Srikandi Bakal Calon Bupati Muara Enim 2024 Batal Maju. Foto: ist--

BACA JUGA:Pilbup Muara Enim 2024 Akan Berlangsung Sengit, Panwaslu Kecamatan Harus Mampu Cegah Pelanggaran

Itu pula yang memungkinkan sehingga Hj Lidyawati sempat dikabarkan akan mencalonkan diri sebagai bakal calon bupati Muara Enim 2024. 

Tapi belakangan terungkap bahwa Hj Lidyawati batal maju cabup Muara Enim. 

Hj Lidyawati diketahui maju sebagai bakal calin bupati Lahat, kabupaten tempat sang suami pernah menjadi bupati. 

Saat H Cik Ujang dan istrinya Hj Lidyawati balik ke dusun, disambut hangat masyarakat Benakat. 

BACA JUGA:Edison Tunjukkan Eksistensi dan Keseriusan Tarung di Pilbup Muara Enim 2024, Dekati 6 Parpol

BACA JUGA:Pilgub, Pilbup dan Pilwako 2024 Hak Kedaulatan Rakyat, ASN Tidak Boleh Memihak

Masyarakat Kecamatan Benakat, Kabupaten Muara Enim mendukung penuh dan siap memenangkan pasangan Calon Gubernur H Herman Deru dan Calon Wakil Gubernur H Cik Ujang (HDCU) maju Pilkada Sumatera Selatan 2024.

Dukungan itu disampaikan masyarakat Kecamatan Benakat saat Mantan Bupati Lahat bersilaturahmi dengan tokoh-tokoh dan masyarakat Benakat di Desa Pagar Dewa, Kecamatan Benakat.

Kedatangan calon wakil gubernur Sumatera Selatan didampingi Ketua DPC Demokrat Muara Enim Ermanadi dan Calon Wakil Bupati Muara Enim M Zen Sukri, caleg  terpilih Provinsi Sumsel Ismail Khairul Pala dan disambut antusias masyarakat.

Tokoh Masyarakat Benakat Yusron (55), mengatakan selaku masyarakat Benakat sangat bangga dan mendukung dengan adanya H Cik Ujang maju sebagai Wakil Gubernur Sumatera Selatan mendampingi H Herman Deru.

BACA JUGA:Dessy Puspa Asni Resmi Maju Pilbup Muara Enim 2024-2029, Sudah Serahkan Berkas Persyaratan ke PAN

BACA JUGA:Dua Srikandi Terus Tunjukan Eksistensi di Bursa Pilbup Muara Enim 2024

"Kami masyarakat Benakat sangat mendukung dan siap memenangkan pasangan bakal calon gebernur HDCU dan kami siap turun gunung sebagai tokoh-tokoh maayarakat untuk HDCU karena kami tau dengan Cik Ujang ini orangnya bukan kaleng-kaleng dan warga Benakat akan memilih dan memenangkan HDCU," tegas Yusron.

Sementara itu, H Cik Ujang menyampaikan ucapan terima kasih atas dukungan masyarakat Benakat kepada dirinya yang maju sebagai Wakil Gubernur Sumatera Selatan mendampingi H Herman Deru.

Tag
Share