Bukan di Luar Negeri, Ini Pulau yang Indah Tempat Liburan untuk Staycation di Kalimantan Timur

Terumbu karang, snorkeling, dan keindahan alam Pulau Derawan: jelajahi destinasi eksotis di Kalimantan Timur.(foto ist/net)--

BACA JUGA:Yang Tersembunyi dari Sumatera Selatan: Lumbung Sayuran Berkualitas Tinggi yang Menggebrak Pasar

Di Kepulauan Derawan, terdapat beragam objek wisata bahari menawan, termasuk Taman Bawah Laut yang menjadi daya tarik utama bagi wisatawan mancanegara, khususnya para penyelam kelas dunia.

Wilayah ini terbagi menjadi tiga kecamatan utama: Pulau Derawan, Maratua, dan Biduk-Biduk di Kabupaten Berau.

Kepulauan Derawan dikenal dengan empat pulau terkenalnya: Pulau Maratua, Derawan, Sangalaki, dan Kakaban, yang menjadi habitat bagi satwa langka seperti penyu hijau dan penyu sisik.

Secara geografis, kepulauan ini terletak di semenanjung utara perairan laut Kabupaten Berau, meliputi pulau-pulau seperti Pulau Panjang, Raburabu, Samama, Sangalaki, Kakaban, Nabuko, Maratua, dan Derawan, serta gosong karang seperti Muaras, Pinaka, Buliulin, Masimbung, dan Tababinga.

BACA JUGA:Misteri Cinta Tragis di Pulau Kemaro: Temukan Keajaiban di Tengah Sungai Musi!

Ekosistem pesisir yang penting di Kepulauan Derawan meliputi terumbu karang, padang lamun, dan hutan bakau (mangrove), yang semuanya memainkan peran krusial dalam keberlanjutan lingkungan dan keanekaragaman hayati. (@al)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan