Gedung Baru 10 Lantai RSUD HM Rabain Telan Rp150 Miliar

Pembangunan gedung baru 10 lantai RSUD HM Rabain telan Rp150 miliar diungkap Pj Bupati Muara Enim H Henky Putrawan. Foto: humpro muara enim--

MUARA ENIM, KORANENIMEKSPRES.COM- Rencana Pemerintah Kabupaten Muara Enim mengembangkan RSUD Dr HM Rabain dengan membangun gedung baru 10 lantai segera direalisasikan. 

Pembangunan gedung baru 10 lantai RSUD HM Rabain telan Rp150 miliar diungkap Pj Bupati Muara Enim H Henky Putrawan. 

Pj Bupati menyampaikan itu dalam Rapat Persiapan dan Paparan Rancang Bangun Gedung KJSU yang dihadiri langsung oleh  di Gedung Serbaguna RSUD Dr HM Rabain Muara Enim, Senin 26 Agustus 2024. 

Pembangunan gedung baru 10 lantai RSUD HM Rabain telan Rp150 miliar khusus untuk penanganan penyakit Kanker, Jantung, Stroke dan Uronefrologi (KJSU).

BACA JUGA:RSUD HM Rabain Muara Enim Terima Magang Mahasiswa Universitas Sumbar

BACA JUGA:Usai Dilantik, 56 Pegawai PPPK RSUD Dr HM Rabain Muara Enim Ikuti Orientasi

Pada rapat tersebut, Pj Bupati menyebut pembangunan gedung KJSU akan mulai dilaksanakan tahun 2025 nanti dan dibiayai oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI sebesar Rp150 miliar.

Pj Bupati menuturkan, pembangunan gedung baru 10 lantai RSUD HM Rabain telan Rp150 miliar menyusul setelah ditetapkannya RSUD Dr HM Rabain Muara Enim oleh Kemenkes RI sebagai salah satu Rumah Sakit Pengampu di Provinsi Sumatera Selatan dalam program pelayanan penyakit KJSU beberapa waktu lalu. 

"Selain itu, pembangunan gedung baru juga akan menjadikan fasilitas RSUD lebih representatif serta solusi dalam peningkatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat," ujarnya.

Melalui rapat yang diikuti Sekda Ir Yulius MSi serta Kepala OPD dan stakeholder terkait, Pj Bupati menekankan kepada OPD tekait agar melakukan persiapan matang sehingga proyek tersebut dapat segera dilaksanakan dan selesai tepat waktu.

BACA JUGA:RSUD HM Rabain Muara Enim sebagai RS Rujukan Terus Berbenah

BACA JUGA:Wow, RSUD Rabain Bakal Dibangun Jadi 10 Tingkat, Begini Ungkapan Sekda Muara Enim

Dirinya berharap pembangunan gedung baru 10 lantai RSUD HM Rabain telan Rp150 miliar nantinya dapat meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat yang memiliki kualitas SDM, sarana dan prasarana.

Serta alat kesehatan yang sesuai standar guna mewujudkan masyarakat Muara Enim yang sehat dan sejahtera. (ozi)

Tag
Share