Harganas Keluarga Berkualitas Menuju Indonesia Emas

(DPPKB) Kabupaten Muara Enim, menggelar Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) yang ke-31 Tingkat Kabupaten. Foto: ozzi--

MUARA ENIM, KORANEBIMEKSPRES.COM- Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kabupaten Muara Enim, menggelar  Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) yang ke-31 Tingkat Kabupaten dilaksanakan di Hotel Griya Sentesa, Selasa 2 Oktober 2024.

Dengan Tema Harganas tahun ini adalah Keluarga Berkualitas Menuju Indonesia Emas tersebut dihadiri Kepala Dinas  DPPKB diwakili  Seketaris Ir Andi Armansyah dan kepala perwakilan BKKBN Provinsi Sumsel di wakili oleh Evi Silviani SKom MM, Ketua Plt Kabid KS Shanti Saraswati SH.

"Harganas dimaksudkan untuk mengingatkan kepada seluruh masyarakat Indonesia akan pentingnya keluarga sebagai sumber kekuatan untuk membangun bangsa dan negara," ujar Seketaris Ir Andi Armansyah.

Keluarga diharapkan menjadi sumber yang selalu menghidupkan, memelihara dan memantapkan serta mengarahkan kekuatan tersebut sebagai perisai dalam menghadapi berbagai persoalan.

BACA JUGA:Pemkab Muara Enim Terima 6.414 Formasi PPPK 2024

BACA JUGA:Pemkab-PT KAI Survey dan Evaluasi Dampak Pembangunan Double Track

Sebab, keluarga mempunyai peranan dalam upaya memantapkan ketahanan nasional dalam mewujudkan persatuan dan kesatuan bangsa. "Dari keluargalah kekuatan dalam pembangunan suatu bangsa akan muncul," jelasnya.

Disela-sela Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas), Balai PKB Muara Enim Kecamatan Muara Enim, meraih juara umum dalam Peringatan Hari Keluarga Nasional Tingkat Kabupaten Muara Enim, mendapatkan 8 perolehan Juara untuk berbagai perlombaan diantaranya:

Juara 1 PIK R Belia Cemerlang SMP N 1 Muara Enim, 

Juara II PIK R MANSeiku MAN Muara Enim, 

Juara III Kampung KB Desa Tanjung Jati, 

BACA JUGA:Pemkab Muara Enim Apresiasi Aprilia Sanjaya, Siswa SDN 3 Muara Enim di Lomba Bertutur Kata Tingkat Nasional

Juara Harapan I Kelompok UPPKA desa Tanjung Jati, 

Juara Harapan II Kelompok UPPKA Desa Tanjung Raja, 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan