Tim Yacaranda UGM Sabet Gelar Juara Umum di Kompetisi Mobil Listrik Indonesia XIII 2024

Juara Umum di Kompetisi Mobil Listrik Indonesia XIII 2024 Disabet Tim Yacaranda UGM. Foto: humas ugm--

KORANENIMEKSPRES.COM,- Juara Umum di Kompetisi Mobil Listrik Indonesia XIII 2024 Disabet Tim Yacaranda UGM. 

Kompetisi Mobil Listrik Indonesia (KMLI) XIII 2024 telah sukses diselenggarakan pada 1 November di Politeknik Negeri Bandung, Jawa Barat. 

Dengan tema "Mobil Listrik Sebagai Kendaraan Masa Depan yang Aman dan Ramah Lingkungan," ajang ini bertujuan mendorong kreativitas mahasiswa dalam teknologi transportasi serta meningkatkan kesadaran terkait isu lingkungan dan energi global.

Tim Yacaranda UGM, dengan mobil listrik andalan mereka, Super Sekip EV 3 Neo, berhasil meraih Juara Umum setelah memenangkan empat dari lima kategori yang dipertandingkan. 

BACA JUGA:Tim Fapet UGM Raih Juara 1 dan Best Presentation di Agritech Innovations Competition 2024

Prestasi ini diraih di tengah persaingan ketat melawan 20 tim dari berbagai universitas dan politeknik di seluruh Indonesia. 

General Manager Tim Yacaranda, Mohammad Wildan Kholilulloh, menjelaskan keunggulan Super Sekip EV 3 Neo. 

Mobil ini dirancang dengan fokus pada konstruksi rangka dan kaki-kaki yang optimal, serta komponen elektrikal yang diperhitungkan matang, termasuk motor, baterai, dan elemen pendukung untuk mempermudah pengemudi dalam berbagai ujian. 

Wildan menambahkan bahwa estetika juga menjadi perhatian utama tim. 

BACA JUGA:Pemkab Muara Enim Lepas 29 Mahasiswa KKN-PPM UGM

“Pembuatan mobil memakan waktu delapan bulan, dilanjutkan dengan perawatan selama dua bulan,” ungkapnya saat dihubungi, Selasa 5 Nopember 2024.

Tim Yacaranda terdiri dari 38 mahasiswa dari berbagai fakultas, termasuk Sekolah Vokasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, serta Fakultas Filsafat. 

Diversitas ini menunjukkan bahwa kolaborasi lintas disiplin dan kerja sama tim yang solid menjadi kunci keberhasilan mereka. 

“Kami ingin memberi kesempatan bagi anggota untuk mengembangkan kemampuan teknis dan non-teknis yang bermanfaat di dunia kerja. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan