Alasan Mengapa Ta'aruf Sangat Dianjurkan Dalam Islam
Alasan mengapa umat islam dianjurkan untuk ta'aruf. foto:ist--
Mengenal seseorang atau kelompok lebih dalam dapat menghindarkan prasangka buruk (su'uzhan) dan stereotip negatif.
Islam melarang berprasangka buruk, sebagaimana disebutkan dalam surah Al-Hujurat ayat 12:
BACA JUGA:Kisah Wanita Sholehah dalam Sejarah Islam yang Menginspirasi
BACA JUGA:Bagaimana Pandangan Islam dan Medis Soal Air Bekas Minum Kucing?
"Hai orang-orang yang beriman, jauhilah kebanyakan dari prasangka buruk, sesungguhnya sebagian prasangka itu dosa."
4. Landasan Hubungan yang Harmonis
Ta'aruf menciptakan landasan untuk membangun hubungan yang harmonis, baik dalam pernikahan, kerja sama sosial, maupun kehidupan bermasyarakat. Dalam konteks pernikahan, misalnya, ta'aruf penting untuk memastikan kecocokan nilai dan tujuan hidup.
5. Menumbuhkan Rasa Saling Menghormati
BACA JUGA:Soal Air Bekas Minum Kucing, Begini Pandangan Islam dan Medis
BACA JUGA:Fakta Ibnu Batutah, Tokoh Islam Penjelajah Dunia tak Terkalahkan Sepanjang Masa
Dengan ta'aruf, seseorang dapat lebih memahami latar belakang, budaya, adat, dan tradisi orang lain.
Hal ini menumbuhkan sikap saling menghormati dan menghargai keberagaman.
6. Sebagai Bagian dari Dakwah
Melalui ta'aruf, seorang Muslim dapat menyampaikan pesan-pesan Islam secara damai dan bijaksana kepada orang lain.