Jaga Gereja Saat Natal

JAGA:Patroli Polsek Lembak dalam rangka menjaga sejumlah gereja pada malam natal Foto : Sigit/enimeks--

LEMBAK, ENIMEKSPRES.CO - Guna memberikan rasa aman pada umat kristiani yang sedang beribadah pad misa natal,Minggu (24/12) malam di wilayah Kecamatan Lembak. Jajaran Polres Muara Enim bersama Koramil setempat melaksanakan pengamanan di sejumlah gereja.

Pengamanan dilakukan dalam rangka menciptakan ketenangan dalam beribadah dari para umat kristiani yang mana sebelumya Polsek Lembak juga telah melakukan pengecekan ruang tempat ibadah diberbagai gereja yang kesemuanya dalam keadaan aman dan kondusif.

Polsek Lembak Polres Muara Enim bersama unsur Anggota TNI Koramil.404 -01 melaksanakan kegiatan pengamanan misa malam Natal dalam perayaan Natal Umat Kristiani di Gereja-gereja yang ada diwilayah hukum Polsek Lembak pada Minggu malam lalu.

BACA JUGA:Layangkan Surat Mundur dari Ketua KPK

BACA JUGA:Bangun Posko Pengamanan di Danau Shuji

Pengamanan dilakukan dalam rangka menciptakan ketenangan dalam beribadah dari para umat kristiani yang mana sebelumya Polsek Lembak juga telah melakukan pengecekan ruang tempat ibadah diberbagai gereja yang kesemuanya dalam keadaan aman dan kondusif.

"Pengamanan dilakukan dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat kristiani dalam beribadah hingga akhir puncak rangakaian ibadah perayaan Natal, dan pada malam misa Natal ini situasi berjalan aman dan lancar serta kondusif di Gereja GPdi Elshaddai dan Gereja HKBP Lembak ,”terang Kapolsek Lembak AKP Jonson.(git)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan