Polres Muara Enim Gelar Jumat Curhat di Desa Harapan Jaya

Polres Muara Enim menggelar kegiatan Jumat Curhat di Desa Harapan Jaya, Kecamatan Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, Jumat 23 Agustus 2024. Foto: polres muara enim--

MUARA ENIM, KORANENIMEKSPRES.COM - Polres Muara Enim  menggelar kegiatan Jumat Curhat di Desa Harapan Jaya, Kecamatan Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, Jumat 23 Agustus 2024.

Kegiatan rutin tiap Hari Jumat ini dalam rangka mempererat tali sialturahmi dan menerima masukan dari masyarakat, 

Acara ini dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Aiptu Veri Erak Atmojo, Aipda Ikhwan M, Bripka Azwar K SH, Kepala Desa Harapan Jaya Trimo serta warga Desa Harapan Jaya. 

Kegiatan Jumat Curhat ini diisi dengan sesi tanya jawab yang interaktif, di mana para warga dapat mengajukan pertanyaan dan berdiskusi langsung dengan para petugas Polri yang hadir.

BACA JUGA:Jumat Curhat di Kelurahan Air Lintang, Ketua RT Minta Pengawasan Rumah Kontrakan Ditingkatkan

BACA JUGA:Jumat Curhat, Warga Pertanyakan Soal Knalpot Racing yang Bikin Pusing

Kapolres Muara Enim AKBP Jhoni Eka Putra, SH, SIK, MSi melalui Kasi Humas  AKP RTM Situmorang, menjelaskan bahwa kegiatan Jumat Curhat ini dimaksudkan untuk mempererat silaturahmi antara Polri dan masyarakat, khususnya warga Desa Harapan Jaya. 

Silaturahmi ini menjadi momen penting bagi para anggota Polri dan pemerintahan desa untuk saling berkomunikasi secara langsung dengan warga, mendengarkan berbagai masukan, keluhan, serta aspirasi yang dihadapi masyarakat sehari-hari.

"Kegiatan Jumat Curhat seperti ini penting untuk membangun kedekatan antara Polri dan masyarakat. Kami ingin mendengar langsung apa yang menjadi masalah dan harapan warga," ujar AKP RTM Situmorang.

Kepala Desa Harapan Jaya,  Trimo, mengapresiasi inisiatif Polres Muara Enim dalam menyelenggarakan kegiatan ini. 

BACA JUGA:Jumat Curhat, Warga Tanyakan tentang Judi Online dan SIM

BACA JUGA:Jumat Curhat Polres Muara Enim Ajang Tampung Aspirasi dan Memecahkan Masalah Masyarakat

Sebab program Jumat Curhat adalah wadah yang sangat baik bagi warga untuk menyampaikan berbagai permasalahan yang ada, sekaligus untuk memperoleh penjelasan langsung dari pihak yang berwenang. 

Sebab warga Desa Harapan Jaya merasa memiliki kesempatan yang berharga untuk berinteraksi langsung dengan pihak Polri, menyampaikan keluhan, dan mendiskusikan solusi terhadap berbagai permasalahan yang ada di desa mereka. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan