MANTAP Target Persime U15 di Piala Gubernur Sumsel 2024

target Persime U15 di Piala Gubernur Sumsel 2024 tidak terlalu muluk yaitu bisa melaju hingga ke partai final. Foto: ist--

MUARA ENIM, KORANENIMEKSPRES.COM,- Tim Persime U15 Muara Enim telah diberangkatkan ke Palembang untuk mengikuti kompetisi Piala Gubernur Sunsel 2024. 

Tahun ini, target Persime U15 di Piala Gubernur Sumsel 2024 tidak terlalu muluk yaitu bisa melaju hingga ke partai final. 

Pelatih Persime Septariyanto mengatakan, tim akan bekerja keras menghadapi laga Piala Gubernur Sumsel U15, dan berharap bisa lolos hingga nasional. 

Ia mengatakan, target Persime U15 di Piala Gubernur Sumsel 2024 adalah berusaha untuk membawa timnya melangkah hingga partai final dalam turnamen tingkat Sumatera Selatan tersebut. 

BACA JUGA:Tim PERSIME U15 Berangkat Tanding Ikuti Piala Gubernur Sumsel 2024

BACA JUGA: Liga 2: Laga Seru Sabtu dan Minggu, Hari Ini Sriwijaya FC Ladeni Sang Tamu PSKC

"Kami siap memberikan yang terbaik dan berusaha mencapai final. Dengan kerja sama tim yang solid, kami optimis dapat mengharumkan nama Muara Enim," ujar Septariyanto penuh semangat.

Tim sepak bola kebanggaan masyarakat Muara Enim itu akan memulai laga perdana melawan tim PS Ogan Ilir pada Selasa 17 September 2024 di babak penyisihan pertama. 

Pertandingan ini akan menjadi ujian awal bagi Persime untuk membuktikan kemampuan mereka di kompetisi bergengsi tingkat Sumatera Selatan tersebut.

PERSIME di bawah komando pelatih berpengalaman telah mempersiapkan tim dengan matang, baik dari segi strategi maupun kondisi fisik pemain.

BACA JUGA:Jordi Amat Dukungan Penuh untuk Timnas Indonesia Meski Masih Cedera

BACA JUGA:Klasemen Sementara Medali PON: Jakarta Memimpin, Sumut dan Aceh Berjaya

Target tim adalah untuk meraih kemenangan pada laga pembuka guna memberikan motivasi tambahan untuk pertandingan selanjutnya. 

Usai laga pertandingan Ogan Ilir, PERSIME akan menghadapi tantangan berikutnya dari tim kuat PS PPLP-D MUBA pada Rabu 18 September 2024.

Tag
Share