Kegiatan penimbangan koper ini menjadi tahapan akhir dari serangkaian persiapan keberangkatan.
Selain pengecekan koper, para jemaah juga telah mengikuti manasik haji beberapa waktu sebelumnya, yang bertujuan membekali mereka dengan pengetahuan tata cara ibadah di Tanah Suci agar bisa melaksanakan rukun dan wajib haji dengan benar.
Dengan dukungan dan sinergi berbagai pihak, H. Abdul Harris optimistis seluruh rangkaian pemberangkatan jemaah haji asal Muara Enim tahun ini akan berjalan dengan baik dan lancar.
Ia berharap seluruh jemaah diberikan kesehatan dan kemudahan selama menunaikan ibadah, serta kembali ke tanah air sebagai haji yang mabrur.
“Mari kita doakan bersama agar semua jemaah senantiasa dalam lindungan Allah SWT, diberi kesehatan, kekuatan, dan kembali ke tanah air dengan selamat,” tutupnya.