KORANENIMEKSPRES.COM,NASIONAL - Jamaah yang sedang melaksanakan kegiatan ibadah haji di tanah suci Makkah tidak lama lagi memasuki puncak haji 2024.
Penyelenggara ibadah haji Arab Saudi sudah mengeluarkan surat himbauan, agar para Jemaah tetap berada di Mekkah sebelum memasuki puncak haji.
Sehingga para jamaah haji tidak bisa melakukan bepergian keluar kota Mekkah.
Hal itu karena ada kebijakan dari pemerintah arab Saudi yang tengah melakukan pengetatan pemeriksanaan di check poit pintu masuk kota Makkah.
BACA JUGA:The KREASS dan Warga Gelar Soft Launching PLTMH di SDN 14 Rantau Dedap
Penyelanggara haji Arab Saudi mengeluarkan surat edaran itu demi keselamatan, dan kenyamanan para jamaah haji khsusunya dari Indonesia.
“Informasi dari PPIH melalui perangkat kloter, Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (KBIHU) dan petugas lainnya mengimbau jemaah agar tidak keluar Kota Makkah sebelum puncak haji,” terang Widi Dwinanda, anggota Media Center Kemenag RI di Jakarta, Rabu 5 Juni 2024.
Dikatakan, biasanya para jamaah haji sambil menunggu puncak haji dengan melakukan kegiatan keluar kota Makkah untuk melaksanakan ziarah.
Namun hal itu, jika dilakukan pada musim haji 2024 ini dikawatirkan justru akan mengganggu kenyamanan para jamaah haji dari Indonesia.
BACA JUGA:Sosialisasi Akbar Pilkada, KPUD Muara Enim Hadirkan Five Minutes
“Jika jamaah melaksanakan ziarah ke luar kota Makkah, dikawatirkan ada kendala saat masuk, karena ada pemeriksanaan ketat di Check Point pintu masuk kota,” kata dia.
Sambung Widi, jika para jamaah haji melaksanakan perjalanan keluar kota Makkah, atau jamaah ke Masjidil Haram, para jamaah wajib membawa identitas pengenal berupa smart card, gelang indentitas atau paspor.
Sehingga lanjutnya, ketika sedang ada pemeriksaan oleh aparat Saudi bisa menunjukkan indentitas dengan lengkap. Khususnya jika jamaah tengah mengalami pisah dengan rombongan.
Imbuh dia lagi, sebagai informasi juga bahawa cuaca di Makkah sedang panas, sehingga para jamaah agar selalu menggunakan alat pelindung diri saat keluar hotel. Seperti menggunakan topi lebar, paying, atau kaca mata hitam untuk menghindari sinar UV matahari, dan tidak lupa membawa air minum agar tidak dehidrasi.
BACA JUGA:Pemkab Muara Enim Dukung Penuh Program Sekolah Lansia