Opini: Momentum Pilkada Muara Enim 2024 Masyarakat Membutuhkan Bupati Mampu Pulihkan Kepercayaan Masyarakat

Sabtu 20 Jul 2024 - 07:02 WIB
Reporter : Sigit
Editor : Muklis

Maka dri itu hendaknya bupati yang baru nanti dapat fokus pada peningkatan infrastruktur, pendidikan, kesehatan, serta pengembangan ekonomi berbasis potensi lokal akan menjadi kunci untuk memajukan Kabupaten Muara Enim.

Selanjutnya, Kabupaten Muara Enim hendaknya dipimpin oleh Bupati yang memiliki kemampuan membangun kolaborasi dan jaringan. 

Kemampuan untuk berkolaborasi dengan pemerintah pusat, provinsi, sektor swasta, dan lembaga internasional sangat penting untuk menarik investasi dan bantuan teknis. 

BACA JUGA:Ramlan Holdan dan Dessy Bertemu, Tanda Koalisi PDI Perjuangan dan PKB di Pilkada Muara Enim 2024 Menguat

BACA JUGA:Jelang Pilkada 2024 Aliran Uang Haram Beseliwuran, Bawaslu Gandeng PPATK

Pemimpin yang dapat membangun jaringan yang kuat akan mampu membawa lebih banyak sumber daya dan peluang untuk daerah.

Terakhir, masyarakat kabupaten Muara Enim membutuhkan seorang pemimpin yang tanggap terhadap isu Lingkungan.

Mengingat pentingnya pelestarian lingkungan, bupati yang baru harus berkomitmen untuk mengelola sumber daya alam secara bertanggung jawab dan menjaga keberlanjutan lingkungan. Program-program yang mendukung konservasi dan penggunaan energi terbarukan harus diutamakan.

Dengan kriteria-kriteria tersebut, diharapkan Kabupaten Muara Enim dapat bangkit dari masa-masa sulit dan menuju masa depan yang lebih cerah dan sejahtera di bawah kepemimpinan yang baru. 

BACA JUGA:Mengejutkan! Pasangan Dessy-Sumarni Koalisi PDIP-Demokrat di Pilkada Muara Enim 2024

Pemimpin yang memenuhi kriteria ini akan mampu memulihkan kepercayaan masyarakat dan mewujudkan pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan. (*)

Kategori :