Ini Deretan Pantai Cantik di Lampung Selatan, Mudah Diakses dekat Pintu Tol

Selasa 12 Nov 2024 - 19:50 WIB
Reporter : Al Azhar
Editor : Al Azhar

Seperti namanya, Pantai Senja menawarkan pemandangan matahari terbenam yang indah. Ombaknya tenang, pasirnya halus, dan fasilitas seperti gazebo dan warung makan tersedia untuk pengunjung yang ingin bersantai di sore hari.

BACA JUGA:Pantai Sebalang di Lampung, Indahnya Mirip di Bali

 4. Pantai Resort Grand Elty Krakatoa

Pantai ini merupakan bagian dari resort Grand Elty Krakatoa yang menawarkan penginapan berupa hotel dan vila. Pantai berpasir putih ini juga dilengkapi dermaga dan wahana air seperti banana boat.

Meski pantai khusus tamu hotel, pengunjung biasa juga bisa menikmati dengan membayar tiket masuk.

 5. Pantai Dayn Waterbom

Pantai ini memiliki daya tarik berupa kolam renang yang terletak di pinggir pantai, dengan akses langsung ke laut. Kamu bisa berenang di kolam atau bermain air di pantai dengan pasir lembut.

BACA JUGA:Healing Maksimal, 8 Pantai Eksotis di Lampung Selatan Destinasi Liburan Mirip Bali

Pemandangan Gunung Rajabasa dan kapal nelayan membuat suasana semakin menarik.

 6. Pantai Tapak Kera

Pantai Tapak Kera menawarkan pemandangan ombak besar dan batu karang yang eksotis.

Meskipun aksesnya cukup menantang, dengan jalan tanah dan harus berjalan kaki dari area parkir, pemandangannya akan memanjakan pengunjung yang hobi berfoto.

BACA JUGA:Kenapa Lembah Hijau Lampung Layak Kamu Kunjungi Saat Liburan? Ini Informasinya!

7. Pantai Arang

Pantai Arang berlokasi di ujung kawasan Merak Belantung, menawarkan suasana privat dengan pemandangan matahari terbenam yang memukau. Pengunjung bisa menyewa gazebo untuk bersantai di pantai ini.

 8. Pantai Marina

Kategori :