Wisata Paling Hits di Ciwidey Bandung

Minggu 03 Nov 2024 - 15:06 WIB
Reporter : Al Azhar
Editor : Al Azhar

Selain menikmati keindahan kawah, ada beragam aktivitas menarik yang bisa dilakukan di Kawah Putih.

Salah satu pengalaman unik adalah menaiki ontang-anting, kendaraan khas yang dimodifikasi oleh pengelola untuk mengantarkan pengunjung dari pintu masuk menuju area utama kawah.

Sepanjang perjalanan, wisatawan bisa menikmati pemandangan hutan pegunungan yang asri dan udara sejuk khas dataran tinggi.

Bagi penggemar fotografi, Kawah Putih adalah surga tersendiri. Salah satu spot yang paling banyak diminati adalah View Deck Sunan Ibu, di mana pengunjung bisa menyaksikan matahari terbit dari ketinggian, dengan panorama kawah di latar belakang.

BACA JUGA:Keindahan Tanah Lot Bali, Pura Sakral yang Menjadi Destinasi Favorit Wisatawan

Tempat ini juga menjadi favorit pasangan muda untuk melakukan sesi foto prewedding, berkat suasana romantis yang diciptakan oleh kabut dan warna danau yang memukau.

5. Tiket Masuk dan Fasilitas

Untuk menikmati keindahan Kawah Putih, wisatawan domestik dikenakan tiket masuk seharga Rp28.000, sedangkan untuk wisatawan mancanegara tiketnya seharga Rp81.000.

Ada juga tiket terusan seharga Rp43.000 yang memungkinkan wisatawan untuk menikmati beberapa wahana tambahan, seperti Jembatan Apung dan View Deck Sunan Ibu. Bagi yang ingin naik ontang-anting, tarifnya adalah Rp29.000 per orang.

BACA JUGA:Destinasi Wisata Baru di Lampung: Lengkung Langit 2 Menawarkan Sensasi Liburan Seru

Kawasan wisata ini buka setiap hari dari pukul 07.30 hingga pukul 16.00, dengan fasilitas yang cukup memadai, termasuk area parkir yang luas, kios makanan, serta penjual cinderamata yang menjual abu belerang dan bebatuan khas kawah.

Cinderamata ini dipercaya memiliki khasiat untuk menyembuhkan berbagai penyakit kulit dan menghilangkan jerawat.

6. Akses Menuju Kawah Putih

Akses menuju Kawah Putih terbilang cukup mudah. Lokasinya berada sekitar 44 km di selatan Kota Bandung, tepatnya di Jalan Raya Ciwidey-Patengan, Lebakmuncang, Sugihmukti, Pasirjambu.

BACA JUGA:Liburan Seru di Dusun Semilir, Wisata Hits Semarang

Wisatawan yang datang dari Bandung dapat melalui dua jalur utama: Cimahi-Baros-Soreang atau melalui Jalan Raya Kopo-Soreang. Perjalanan menuju Ciwidey memakan waktu sekitar 1-2 jam tergantung kondisi lalu lintas.

Kategori :