Ragam Program Menarik di FKY 2024
BACA JUGA:Pesona Kota Liwa, Lampung Barat: Destinasi Menawan di Tengah Alam dan Budaya
BACA JUGA:Karang Asam Festival 2024: Pj. Bupati Ajak Masyarakat Meriahkan dan Nikmati Keberagaman Budaya
Festival Kebudayaan Yogyakarta (FKY) 2024 merupakan salah satu agenda budaya tahunan yang selalu dinantikan oleh masyarakat.
Didukung oleh Dinas Kebudayaan Daerah Istimewa Yogyakarta, festival ini memiliki misi untuk melestarikan dan mempromosikan kebudayaan Jawa serta menjadi ruang kolaborasi bagi berbagai komunitas budaya di Yogyakarta.
FKY juga berfungsi sebagai titik temu antara seniman, budayawan, dan masyarakat umum untuk bersama-sama merayakan dan mengembangkan kerja budaya yang berakar pada tradisi Yogyakarta.
Tema "Umpak Buka" yang diusung tahun ini menggambarkan konsep dasar sebagai "umpak" atau landasan yang kokoh, sekaligus membuka ruang untuk berinovasi.
BACA JUGA:Eksplorasi Keindahan Alam dan Budaya di The Gade Village, Ngargogondo Borobudur
BACA JUGA:Gunung Lawu: Destinasi Wisata Alam, Sejarah, dan Budaya di Perbatasan Jawa Tengah dan Jawa Timur
Tema ini dipopulasikan melalui berbagai program menarik yang berlangsung selama festival.
Beberapa di antaranya adalah Jelajah Budaya, di mana para peserta diajak mengeksplorasi situs-situs budaya di kawasan Pleret.
Selain itu, akan ada aktivasi pertunjukan seni, lokakarya untuk memperdalam keterampilan budaya, kunjungan belajar, serta pameran seni rupa dan arsip sastra Jogja.
Tidak hanya itu, FKY 2024 juga menyelenggarakan program kompetisi seni, di mana para seniman lokal dapat menunjukkan bakat mereka.
Gladden Jemparingan, kompetisi panahan tradisional, juga akan diadakan dan diharapkan menjadi salah satu daya tarik utama festival.
Penutupan Festival