MUARA ENIM,KORANENIMEKSPRES.COM,- Perpustakaan SMKN 1 Tanjung Agung, Kabupaten Muara Enim mendapat pembinaan dan penilaian dalam rangka proses akreditasi oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan pada bulan November 2024 ini.
Proses akreditasi perpustakaan SMKN 1 Tanjung Agung ini merupakan langkah penting dalam memastikan bahwa lembaga tersebut telah memenuhi standar minimal pengelolaan dan penyediaan layanan perpustakaan yang berkualitas.
Kunjungan tim penilai ke SMKN 1 Tanjung Agung dilakukan oleh perwakilan dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Muara Enim yang diwakili oleh Kabid Pengembangan Perpustakaan, Rosmalena, SE., MM., didampingi oleh Septa Elpiah, SE.Ak., Erlia Santa Rina, SE., Pajriansyah, ST., dan Abdul Rahman SH., MM dari Provinsi Sumatera Selatan dari Palembang.
Kehadiran tim penilai disambut langsung oleh Kepala Sekolah Bambang Gusviantara, S.Pd., MM., yang didampingi oleh wakil kepala sekolah serta pengelola perpustakaan.
BACA JUGA:Siswa Kelas XII SMKN 1 Tanjung Agung Antusias Ikuti Asesmen Bakat Minat (ABM)
BACA JUGA:Influencer Dunia Jack Klumpp Sambangi SMKN 1 Tanjung Agung Muara Enim
Bambang Gusviantara, S.Pd., MM., menekankan pentingnya akreditasi perpustakaan sebagai standar dan tolok ukur kualitas perpustakaan sekolah.
"Akreditasi perpustakaan adalah salah satu elemen penting dalam menentukan mutu suatu lembaga pendidikan. Untuk itu, kami berupaya memenuhi semua aspek yang diperlukan agar perpustakaan kami terakreditasi dengan baik," jelasnya, Jumat 8 November 2024.
Sebagai salah satu bentuk perhatian, perpustakaan di SMKN 1 Tanjung Agung diarahkan untuk menjadi pusat informasi yang representatif, mampu menjangkau seluruh pemustaka di lingkungan sekolah.
Hal ini mencakup pengelolaan koleksi buku, infrastruktur perpustakaan, hingga pelayanan yang memadai untuk mendukung proses belajar-mengajar siswa.
BACA JUGA:Siswa SMKN 1 Tanjung Agung Muara Enim Dapat Wawasan dari Influencer Dunia Jack Klumpp
BACA JUGA:SMKN 1 Tanjung Agung Menuju Gerakan Sekolah Sehat
Proses akreditasi ini diharapkan tidak hanya menjadi formalitas, tetapi juga membangun komitmen seluruh pihak terkait untuk meningkatkan mutu perpustakaan sekolah.
Dengan adanya akreditasi, SMKN 1 Tanjung Agung bertujuan menjadikan perpustakaan sebagai ruang belajar yang nyaman dan sesuai standar, sehingga dapat memberikan manfaat maksimal bagi peserta didik.
“Kami optimistis bahwa upaya ini akan membawa dampak positif tidak hanya untuk perpustakaan, tetapi juga untuk siswa yang membutuhkan fasilitas belajar yang berkualitas,” sambung Bambang Gusviantara.