RKPD 2026 Harus Mampu Dorong Pemanfaatan Ekonomi Lokal dan Peningkatan Daya Saing Daerah

Kamis 16 Jan 2025 - 18:28 WIB
Reporter : ozzy
Editor : azhar

MUARA ENIM - Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) dapat diformulasikan dalam tema dan prioritas pembangunan ke dalam Rencana Kerja (Renja) perangkat daerah Tahun 2026. 

Dimana, program dan kegiatan pembangunan tersebut harus dalam skala prioritas dan bersifat akomodatif terhadap aspirasi pembangunan yang secara langsung yang mendukung "Pemantapan Ekonomi Lokal dan Peningkatan Daya Saing Daerah" 

Hal tersebut ditegaskan Pj BupatiM uara Enim H Henky Putrawan SPt MSi MM dalam rapat Forum Konsultasi Publik rancangan awal RKPD Kabupaten Muara Enim Tahun 2026 di Ruang Rapat Pangripta Nusntara Bappeda Muara Enim, Rabu 15 Januari 2025.

Kegiatan tersebut dihadiri juga oleh Ketua DPRD Muara Enim Deddy Arianto Sutopo, SPd bersama anggota DPRD Muara Enim lainnya, unsur Forkopimda dan OPD terkait serta tokoh masyarakat.

BACA JUGA:Pj Bupati Minta RPJM dan RKPDes Selaras dengan Potensi SDA

Pj Bupati Muara Enim H Henky Putrawan, pada kegiatan ini diharapkan mampu menghimpun aspirasi serta saran dan masukan yang akan digunakan sebagai dasar untuk penyempurnaan penyusunan rancangan awal RKPD.

Disamping mampu menjawab isu-isu strategis dan permasalahan pembangunan daerah seperti kemiskinan, pengangguran, inflasi, stunting, kesehatan,  pendidikan, dan infrastruktur dasar.

Selain itu juga, lanjut Pj Bupati, pada rumusan program dan kegiatan yang akan ditetapkan dalam dokumen RKPD dan rencana kerja perangkat daerah Tahun 2026 mengakomodir dan mendukung pencapaian visi dan misi dari kepala daerah terpilih.

Yang akan ditetapkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Muara Enim Tahun 2025-2029.

BACA JUGA:Musrenbang RKPD Tingkat Kecamatan 2024 Dimulai

"Saya minta agar forum konsultasi publik ini dilaksanakan dan dirumuskan dengan baik sehingga menghasilkan perencanaan yang berkualitas dan menjadi solusi dalam menyelesaikan permasalahan daerah dalam mewujudkan Kabupaten Muara Enim yang Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan," harapnya.

Kategori :