Mudik Gratis Naik Kereta Api: Simak Waktu dan Rute serta Syaratnya!

PT KAI Dishub Sumsel dan Bank SumselBabel gelarprogram mudik gratis naik kereta api bagi masyarakat. Foto: net--

KORANENIMEKSPRES.COM – Menyambut masa angkutan Lebaran Idul Fitri 1446 H, PT Kereta Api Indonesia (Persero) bersama Dinas Perhubungan Provinsi Sumatera Selatan dan Bank Sumsel Babel menghadirkan program mudik gratis naik kereta api bagi masyarakat. 

Manager Humas PT KAI Divre III Palembang, Aida Suryanti menjelaskan bahwa program ini merupakan bentuk kolaborasi antara PT KAI, Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan, dan Bank Sumsel Babel dalam mengakomodasi kebutuhan masyarakat untuk mudik Lebaran dengan transportasi yang aman dan nyaman.

“Program mudik gratis ini bertujuan membantu masyarakat Sumatera Selatan agar dapat pulang kampung dengan lebih mudah dan nyaman menggunakan moda transportasi kereta api. Keberangkatan akan dilakukan dari Stasiun Kertapati pada 27 Maret 2025, dengan KA Ekspres Rajabasa berangkat pukul 08.30 WIB dan KA Bukit Serelo pukul 09.00 WIB,” ujar Aida.

Program mudik gratis ini dijadwalkan pada 27 Maret 2025 dengan menggunakan KA Bukit Serelo untuk rute Kertapati-Lubuklinggau dan KA Ekspres Rajabasa untuk rute Kertapati-Tanjungkarang.

BACA JUGA:Daftar JTTS Diskon Tarif 20% Selama Mudik dan Balik Lebaran 2025

BACA JUGA:Ada Mudik Gratis 2025 dari BRI

Syarat dan Cara Pendaftaran

Untuk mengikuti program mudik gratis ini, peserta harus memenuhi beberapa persyaratan, yaitu:

• Berdomisili di Sumatera Selatan;

• Sehat jasmani dan rohani;

• Satu keluarga maksimal terdiri dari 4 orang;

BACA JUGA:Menag Himbau Masjid Jadi Posko Mudik 24 Jam, Pengurus Diminta Siapkan Fasilitas

• Peserta yang telah terdaftar tidak dapat diwakili atau digantikan oleh orang lain;

• Pendaftaran tidak otomatis menjamin tiket, karena peserta yang lolos seleksi akan dihubungi oleh pihak penyelenggara.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan