Jamaah Haji Muara Enim Bertolak ke Tanah Suci: Haru dan Doa Iringi Langkah Menuju Baitullah

Suasana haru menyelimuti halaman Masjid Babussalam Islamic Center 21 Mei 2025 saat 336 calon jemaah haji asal Kabupaten Muara Enim secara resmi dilepas haji. Foto: kemenag--
MUARAENIM, KORANENIMEKSPRES.COM - Suasana haru menyelimuti halaman Masjid Babussalam Islamic Center 21 Mei 2025 saat 336 calon jemaah haji asal Kabupaten Muara Enim secara resmi dilepas menuju Tanah Suci.
Bupati Muara Enim, H. Edison, secara langsung melepas para tamu Allah ini dalam sebuah acara yang penuh doa dan kehangatan kebersamaan.
Malam itu, masjid yang menjadi pusat kegiatan umat Islam di kota ini, berubah menjadi saksi bisu langkah awal perjalanan spiritual yang penuh makna.
Derai air mata keluarga mengiringi peluk cium perpisahan.
Di tengah kilauan lampu malam, semangat para jemaah terpancar dari wajah-wajah yang dipenuhi rasa syukur dan harapan.
Pelepasan resmi tersebut dihadiri oleh jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), pejabat Kementerian Agama, serta para keluarga jemaah.
Dalam sambutannya, Bupati Edison menyampaikan harapan dan doa terbaik bagi seluruh calon jemaah haji.
Ia berpesan agar seluruh jemaah menjaga kesehatan, mengikuti petunjuk dari para pembimbing, dan selalu mengedepankan kekhusyukan dalam beribadah.
BACA JUGA:336 Jemaah Calon Haji Asal Muara Enim Siap Diberangkatkan ke Asrama Haji Palembang
“Saya mendoakan bapak dan ibu semua senantiasa dalam lindungan Allah SWT. Semoga ibadah hajinya lancar, sehat selalu, dan pulang dengan membawa predikat haji yang mabrur,” ucap Bupati Edison dengan nada haru.
Sebanyak 336 jemaah asal Muara Enim ini tergabung dalam Kloter 16 Embarkasi Palembang, bersama calon jemaah dari beberapa daerah lainnya.
Sesuai dengan jadwal, para jemaah akan masuk Asrama Haji Palembang pada Rabu, 21 Mei 2025 pukul 06.00 WIB.
Setelah itu, mereka akan bertolak menuju Tanah Suci pada Kamis dini hari, 22 Mei 2025 pukul 03.00 WIB, melalui Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang.