1.252 Warga Binaan Lapas Gunakan Hak Pilih Pemilu

Foto : Sigit/enimeks PEMILU: Suasana pemilu di Lapas Muara Enim--

MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO, – Sebanyak 1.252 Warga Binaan Lapas Muara Enim, salurkan hak suara pada Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024.Rabu (14/02)

Proses Pemilihan umum untuk memilih Presiden dan Wakil Presiden, Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah, Dewan Perwakilan Daerah Provinsi Sumatera Selatan  dan Dewan Perwakilan Daerah Kota / Kabupaten untuk masa jabatan 2024-2029.

Kegiatan ini bertempat  di Aula Lapas Muara Enim . Kalapas Muara Enim Mukhlisin Fardi turut memantau langsung pelaksanaan Pemilihan umum tersebut.

Tak hanya Warga Binaan saja, Kalapas Muara Enim dan petugas Lapas  Muara Enim  juga nampak menyalurkan hak pilihnya di TPS Khusus Lapas Muara Enim , tentunya juga disaksikan langsung oleh para saksi.

Selama proses pencoblosan  Lapas Muara Enim juga di kunjungi oleh Pj.Bupati Muara Enim , Kaporles Muara Enim , Kejaksaan Muara Enim , Dandim 0404 dan Forkopimda lainnya

BACA JUGA:Pj Gubernur Monitor Pemungutan Suara Pemilu .

seluruh Petugas KPPS yang merupakan anggota atau pun pegawai Lapas Muara Enim  pengawas, saksi, pengamanan dan petugas lainnya yang bertugas pada TPS Khusus yaitu TPS 901,TPS 902, TPS 903 dan TPS 904 sudah mempersiapkan kelengkapan TPS, dimana kegiatan ini diawali dengan pengucapan Sumpah dan Janji anggota KPPS, juga berdoa bersama sebelum dibukanya Kotak Suara.

Narapidana dan Anak Didik Pemasyarakatan diberi kesempatan untuk menggunakan hak pilihnya dalam Pemilihan Umum sesuai dengan Peraturan Perundang-undangan yang berlaku. Untuk memfasilitasi pemilih yang tidak bisa memilih di domisilinya saat hari pemungutan suara, Komisi Pemilihan Umum menyediakan Tempat Pemungutan Suara (TPS) Khusus, termasuk di Lembaga Pemasyarakatanan maupun Rumah Tahanan Negara.

BACA JUGA:Salah Masuk Kotak Surat Suara, Penyebab Perhitungan Molor

Kalapas Muara Enim Mukhlisin Fardi memberikan  pesan dan arahan kepada petugas yang menjaga dan turut andil dalam Pemilu 2024 di dalam Lapas Muara Enim . Selalu waspada dan jangan sampai lengah, tetap jaga kondusifitas Lapas serta arahkan warga binaan dengan tertib saat melakukan pencoblosan.

"Dalam persiapan pemilu, hingga Polres Muara Enim yang turut membantu memastikan pengamanan di Lapas Muara Enim Semoga kegiatan Pemilu 2024 dapat berjalan dengan tertib dan lancar,” ujarnya.

Kegiatan pemilu di dalam Muara Enim berlangsung dengan aman dan Tertib dengan dibantu oleh beberapa stakeholder seperti pengawas KPPS beserta dengan jajaran TNI dan POLRI.(git)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan