Jelang Pilbup Muara Enim 2024, Pj Bupati Lantik 265 Pejabat, Rizali: Menjaga Keberlangsungan Organisasi

Jelang Pilbup Muara Enim 2024, Pj Bupati Lantik 265 Pejabat, Rizali: Menjaga Keberlangsungan Organisasi. Foto: humpro muara enim--

KORANENIMEKSPRES.COM - Enam bulan jelang pemilihan bupati (pilbup) Muara Enim 2024, Pj Bupati Ahmad Rizali melantik 265 pejabat. 

Rizali menegaskan bahwa pelantikan ini tidak ada hubungannya dengan perpolitikan di Muara Enim yang belakangan ini geliatnya kian terasa. 

Hal ini penting ditegaskan, karena proses pelantikan ini sudah dijadwalkan jauh hari sebelumnya. 

"Pelantikan hari ini tidak ada hubungannya dengan politik, sebab rencana pelantikan ini sudah diajukan sejak Februari tetapi izinnya baru keluar sekarang," ujar H Ahmad Rizali.

BACA JUGA:Pelantikan 265 Pejabat Tidak Berkaitan Dengan Politik, Ini Daftar Lengkapnya

BACA JUGA:Soal Bakal Calon Bupati di Pilbup Muara Enim 2024, Partai Nasdem Serahkan ke Pusat

Katanya, semua ini tak lebih sebagai upaya menjaga keberlangsungan roda organisasi pemerintahan agar dapat bekerja dengan baik. 

Dan untuk memberi kesempatan promosi bagi aparatur sipil negara yang telah layak dan memenuhi syarat menduduki jabatan, baik administrator, pengawas maupun fungsional kepala Puskesmas. 

"Jabatan yang selama ini kosong dapat terisi oleh pejabat definitif yang mampu memaksimalkan peran dan fungsinya dalam mencapai target dari program-program kegiatan yang sudah direncanakan pada perangkat daerah tersebut," harapnya.

Kemudian Rizali, menekankan bahwa kedudukan dan jabatan bagi seorang pegawai negeri sipil merupakan amanah dan kepercayaan yang diberikan oleh pimpinan sehingga harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya dan penuh tanggung jawab, baik tanggung jawab kepada pimpinan, masyarakat, negara maupun dihadapan Tuhan Yang Maha Esa.

BACA JUGA:Hadapi Pilkada Muara Enim 2024 PKS Jaring Sejumlah Tokoh Potensial, Incar Kursi Wakil Bupati Muara Enim

BACA JUGA:Sederet Pesan untuk 765 PPS se-Kabupaten Muara Enim yang Baru Dilantik agar Pilkada Serentak Sukses

Oleh sebab itu amanah dan kepercayaan ini hendaknya dijaga dan diimbangi dengan kejujuran, keikhlasan serta prestasi kerja. 

Tag
Share