Dukung Peningkatan Mutu Pelayanan di Puskesmas Tanjung Raya
RAPAT:SuasanarRapat lintas sektoral di Puskesmas Tanjung Raya SDT Foto : Sigit/enimeks--
MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO - Puskesmas Tanjung Raya Kecacamatan Semendo Darat Tengah (SDT) kini tampak terus melakukan pembenahan bidang pelayanannya.
Sehingga masyarakat yang ingin berobat akan merasa puas dan nyaman ketika datang ke pusat kesehatan tersebut.
Tahun ini Puskesmas Tanjung Raya mengikuti penilaian untuk akreditasi.
Kemudian, upaya ini pun mendapatkan dukungan dari Tripika sempat.
BACA JUGA:Wow, ini Rahasia Cuci Muka Ala Wanita Korea Efektif Mencerahkan dan Membuat Kulit Wajah Glowing
BACA JUGA:Instruksikan Dinas Perdagangan Awasi Ketersediaan Pangan dan Kesetabilan Harga
Diungkapkan oleh Danramil Semendo pada saat mengikuti rapat lintas sektoral jelang penilaian akreditasi untuk Puskesmas Tanjung Raya, Jumat (10/11).
Komandan Koramil 404-06 Semende Kapten Inf Sugianto melalui Babinsa Kopda Hikmat mengatakan, kegiatan rapat Akreditasi di laksanakan tersebut merupakan bertujuan agar dapat meningkatkan mutu pelayanan Kesehatan di Puskesmas Tanjung Raya.
Adapun dalam rapat tersebut, dirinya juga menyampaikan agar kepada jajaran Puskesmas selain dapat meningkatkan mutu pelayanan kesehatan juga meminta kepada jajaran Puskesmas Tanjung Raya dapat memberikan Inovasi dalam pelayanan kesehatan bagi masyarakat.
" Seperti contoh, buat Inovasi pelayanan taman bermain bagi anak, agar anak-anak tidak jenuh pada saat ada kegiatan kesehatan massal seperti imunisasi dan vaksin anak dan sebagai nya ," tutur nya.
BACA JUGA:Benarkah Sering Minum Teh Bikin Gigi Jadi Kuning?
BACA JUGA:Rusun ASN-TNI-POLRI di IKN Selesai Akhir 2024
Lanjutnya, Kopda Hikmat menerangkan, pada saat ini mutu pelayanan kesehatan cendrung menjadi sorotan masyarakat kerena banyak kasus pegawai maupun petugas dalam bidang kesehatan kurang ramah dalam memberikan pelayanan kesehatan.
Dari itu, diharapkan agar hal-hal demikian tersebut tidak terjadi di Puskesmas Tanjung Raya dirinya meminta agar kepada petugas pelayanan kesehatan khusus di Puskesmas Tanjung Raya dapat memberikan pelayanian secara optimal dengan sepenuh hati pada saat memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.