Kejurda Karate Lemkari Ajang Promosi Tanjung Enim Kota Wisata

Foto : Sigit/enimeks KEJURDA:Suasana Bazar Kuliner memeriahkan Kejurda Karate Lemkari di halaman GOR Bukit Asam Tanjung Enim.--

TANJUNG ENIM - Selamat dua hari di Tanjung Enim berlangsung even Kejurda Karate Lemkari tingkat Sumatera Selatan (Sumsel) yang berlangsung di GOR Bukit Asam, 18-19 November 2023. Di mana kegiatan itu melibatkan 500 peserta dari berbagai kabupaten dan kota Se-Sumatera Selatan mendatangi Kota Tanjung Enim. Selain itu Kejurda ini menjadi ajang promosi wisata di Tanjung Enim.

Acara yang di buka oleh Pj. Bupati Muara Enim, Dr H Ahmad Rizali, MA, tersebut diharapkan dapat menjadi ajang pencarian bibit atlet Karate potensial yang nantinya dapat membawa harum nama baik daerah untuk berprestasi sampai ketingkat nasional. Bahkan, PJ Bupati mengajak para peserta karate untuk menikmati liburan selama berada di Kota Tanjung Enim.

"Silahkan selama ada di Muara Enim kunjungi tempat-tempat wisata yang ada, di Tanjung Enim, dan Muara Enim," ujar PJ Bupati saat membuka acara tersebut, Sabtu (18/11).

BACA JUGA:PTBA Sukses Pertahankan Sertifikasi Sistem Manajemen Anti Penyuapan

BACA JUGA:PAMA Dorong Sekolah Binaan Meraih Penghargaan Adiwiyata

ementara di luar lokasi kegiatan, terdapat puluhan UMKM Kulineran lokal yang dilibatkan untuk memeriahkan acara ini. Adanya kegiatan Kejurda ini diprediksi terdapat perputaran ekonomi jutaan rupiah per hari. Karena selama dua hari tersebut kegiatan Bazar Kulineran yang di himpun Rumah BUMN Bukit Asam tersebut tak pernah sepi pengunjun

Ketua Lemkari Muara Enim, Mustafa Kamal mengatakan, Kejurda Lemkari Sumsel dengan merebutkan gelar juara Lemkari Porsiba Warriors Championship 2023 ini sebagai wahana mengukur kemampuan para Karate-Do Daerah Sumatera Selatan.

Sekaligus juga, Mustafa mengatakan, adanya Kejurda Karate Lemkari di Tanjung Enim ini sebagai upaya dalam meningkatkan ekonomi kerakyatan. Melalui Festival Kuliner dalam rangka memeriahkan Kejurda Lemkari Sumsel 2023.

"Dari kegiatan ini, bisa membantu pelaku UMKM Kuliner di Tanjung Enim dapat meningkatkan omsetnya, yang bekerjasama dengan Rumah BUMN Bukit Asam," kata Mustafa.(git)

 

Tag
Share