Rahasia Kecantikan yang Tersimpan di Dalam Bengkoang
Rahasia kecantikan di dalam bengkoang. FOTO:IST--
Bengkoang, yang sangat mudah di temukan di pasar pasar tradisional, dapat menjadi alternatif yang aman dan terjangkau bagi mereka yang sangat ingin memiliki kulit yang sehat dan cerah.
Memiliki Kulit yang sehat serta cerah merupakan impian para wanita.
Namun, seringkali cara yang di gunakan untuk mencapai kulit sehat tersebut melibatkan penggunaan produk kosmetik yang mahal dan berisi bahan kimia yang dapat merusak wajah.
BACA JUGA:Ayo! Rutin Konsumsi Sayuran, ini Manfaat Sayur Bayam untuk Kesehatan Tubuh
BACA JUGA:Rayakan Idul Fitri dengan Busana Terinspirasi Alam
Padahal, buah bengkoang yang mudah di jumpai di pasar - pasar tradisional bisa menjadi alternatif yang lebih aman dengan harga yang murah dan juga terjangkau.
Bengkoang mengandung vitamin C dan vitamin B kompleks yang tinggi , serta serat yang baik untuk kesehatan pencernaan.
Selain itu , kandungan mineral seperti magnesium dan kalium dalam bengkoang di percaya dapat membantu memperbaiki tekstur kulit, menjaga kadar air, dan mencegah penuaan dini pada seseorang.
Namun, manfaat bengkoang tidak berhenti sampai disitu saja.
BACA JUGA:Sumber Nutrisi yang Menakjubkan, Begini Manfaat Kesehatan Tak Terduga dari Buah Alpukat
BACA JUGA:Inilah Danau Terluas dan Terdalam di Indonesia? Ada Juga Danau Memiliki Kisah Paling Misterius?
Buah ini juga mengandung senyawa alami yang disebut arbutin.
Arbutin adalah senyawa alami yang terkandung pada buah bengkoang, yang memiliki manfaat serta peran vital dalam mencerahkan kulit, mengurangi noda hitam, dan menyamarkan bekas jerawat pada wajah.
Karena itu, mengonsumsi buah bengkoang secara rutin akan membantu memperbaiki kondisi kulit dari dalam.
BACA JUGA:Gak Pede Saat Lebaran Gigi Kuning? Tenang, Gunakan Bahan Alami ini Dijamin Gigi Putih Kembali Lagi