BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Bantuan APD Kepada Dua Perusahaan Perkebunan

APD: Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjaan Muara Enim, Ruszian Dedy menyerahkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) Perkebunan kepada dua perusahaan.--

MUARA ENIM---BPJS Ketenagakerjaan Muara Enim menyerahkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) perkebunan kepada dua perusahaan yang beroperasi di wilayah Kabupaten Muara Enim.

Penyerahan bantuan APD tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjaan Muara Enim, Ruszian Dedy, belum lama ini bertempat di Kantor BPJS Ketenagakerjaan Muara Enim.

“Bantuan APD Perkebunan n ini merupakan wujud dari promotif dan preventif BPJS Ketenagakerjaan dalam melindungi para pekerja,” terang Ruszian Dedy, kemarin.

Dia menerangkan penyelenggaraan kegiatan promitif preventif ini untuk membantu perusahaan dalam melaksanakan manajemen keselamatan dan kesehatan kerja guna meningkatkan kenyamanan dalam bekerja.

“Semoga bantuan APD perkebunan yang kita berikan bisa bermanfaat dan bisa melindungi pekerja saat beraktifitas di perkebunan,” tutur Ruszian Dedy.

Adapun perusahaan yang menerima bantuan APD perkebunan yakni PT Agro Kati Lama 60 paket dan PT Bumi Sawindo Permai 62 paket.(@al)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan