Satgas Preventif Rutin Gelar Patroli untuk Jaga Kondusifitas Pilkada 2024

Jaga kondusifitas pilkada 2024, Satgas Preventif Polres Muara Enim melaksanakan serangkaian patroli. Foto: polres muara enim--

MUARA ENIM, KORANENIMEKSPRES - Dalam rangka menciptakan suasana yang kondusif dan mencegah potensi kejahatan selama pelaksanaan Pilkada 2024, Satgas Preventif Polres Muara Enim melaksanakan serangkaian patroli di berbagai titik strategis di seputaran daerah Muara Enim, Selasa 29 Oktober 2024.

Dalam kegiatan tersebut dilakukan Patroli rutin untuk memastikan situasi di wilayah Muara Enim dinyatakan aman dan terkendali. 

Tim patroli mengunjungi sejumlah lokasi penting, termasuk kantor Bawaslu, di mana mereka menghimbau petugas jaga untuk tetap waspada terhadap potensi tindak kejahatan di malam hari dibeberapa lokasi seperti Pom Bensin Talang Jawa, Bank BRI, Bank Sumsel Babel, dan gudang KPU, dengan fokus pada antisipasi tindak kejahatan.

Sementara itu, patroli siang juga dilakukan dengan intensitas yang sama seperti di Pasar Inpres Muara Enim dan pusat perbelanjaan lainnya, Perbankan, gudang KPU guna memastikan tidak ada gangguan Kamtibmas.

BACA JUGA:Pastikan Pilkada Serentak Berjalan Kondusif dan Sukses

BACA JUGA:Dimana Lokasi Debat Publik Kedua Cabup-Cawabup Muara Enim Pilkada 2024?

Begitupun untuk pengaturan lalu lintas, anggota patroli juga melakukan pengawasan di MTSN Muara Enim untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas serta mencegah aksi balap liar di batas kota dan simpang Sungai Tebu.

Kapolres Muara Enim AKBP Jhoni Eka Putra melalui Kasi Humas AKP RTM Situmorang, menegaskan komitmen Polres Muara Enim dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama pelaksanaan Pilkada 2024.

Dengan serangkaian tindakan preventif ini, diharapkan warga dapat menjalani proses pemilu dengan tenang dan aman.

Dengan langkah-langkah yang proaktif ini, diharapkan masyarakat Muara Enim dapat merasakan suasana aman dan kondusif selama periode pemilihan.(ozi)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan