Polri Dorong Ketahanan Pangan Budidaya Ikan di Desa Sukarami

Kanit Binmas Polsek Sungai Rotan, Aipda M Jauhari bersama Bhabinkamtibmas Desa Sukarami Aipda Dian Putra SH melakukan kunjungan ke kolam ikan di Dusun V Desa Sukarami, Kecamatan Sungai Rotan, Senin 11 November 2024. Foto: polres muara enim--

MUARA ENIM, KORANENIMEKSPRES.COM - Kanit Binmas Polsek Sungai Rotan, Aipda M Jauhari bersama Bhabinkamtibmas Desa Sukarami Aipda Dian Putra SH melakukan kunjungan ke kolam ikan di Dusun V Desa Sukarami, Kecamatan Sungai Rotan, Senin 11 November 2024. 

Kunjungan ini dalam upaya Polri mendorong swasembada dan ketahanan pangan di bidang perikanan. 

Kegiatan ini melibatkan pemilik kolam ikan, Suharman yang secara aktif mengembangkan budidaya ikan lele sebagai salah satu solusi ketahanan pangan lokal.

Dalam kesempatan tersebut, Aipda M Jauhari dan Aipda Dian Putra memberikan arahan tentang teknik pengembangan budidaya ikan lele untuk meningkatkan hasil panen yang lebih maksimal. 

BACA JUGA:Program Pemberian Makanan Bergizi Polres Muara Enim Dukung Kesehatan Anak

BACA JUGA:Persempit Ruang Gerak Pelaku Kejahatan, Polres Muara Enim Gelar Patroli Malam

Selain itu, keduanya juga menekankan pentingnya menjaga keamanan area kolam untuk menghindari potensi pencurian yang bisa mengganggu produktivitas.

Kapolres Muara Enim AKBP Jhoni Eka Putra melalui Kasi Humas AKP RTM Situmorang, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program ketahanan pangan Polres Muara Enim untuk mencapai swasembada pangan di wilayah Muara Enim.

"Polri terus mendorong masyarakat agar memanfaatkan sumber daya lokal demi mencapai ketahanan pangan di tingkat desa, khususnya dalam budidaya perikanan yang dapat mendukung kebutuhan pangan masyarakat," ujar AKP RTM Situmorang.

Langkah ini diharapkan mampu memperkuat ketahanan pangan di sektor perikanan, mengurangi ketergantungan pada pasokan eksternal, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat di Desa Sukarami.(ozi)

Tag
Share