Rambai Buah Unik yang Banyak Manfaatnya

Ini dia buah rambai yang sangat bermanfaat untuk tubuh. foto:ist--

KORANENIMEKSPRES.COM - Buah rambai (Baccaurea motleyana) adalah buah yang banyak ditemukan di Asia Tenggara, terutama di Indonesia dan Malaysia, Meskipun tidak sepopuler buah tropis lain, rambai memiliki berbagai khasiat dan manfaat kesehatan karena kandungan nutrisinya. 

Berikut ini adalah beberapa khasiat dan Manfaat yang terdapat didalam buah rambai:

1. Menjaga Kesehatan Pencernaan

Buah rambai mengandung serat yang baik untuk sistem pencernaan, Konsumsi rambai dapat membantu melancarkan pencernaan, mencegah sembelit, dan memperbaiki metabolisme.

BACA JUGA:Tanaman Pulutan Adalah Tanaman Liar yang Banyak Manfaatnya

BACA JUGA:Anda Harus Tau Jika Sayur Paku atau Pakis itu Banyak Manfaatnya lo!

2. Antioksidan Alami

Kandungan vitamin C pada buah rambai berfungsi sebagai antioksidan yang dapat melindungi tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas, ini membantu memperlambat proses penuaan dan mencegah penyakit degeneratif.

3. Menjaga Kesehatan Kulit

Rambai mengandung vitamin E, yang penting untuk menjaga kesehatan kulit, melembabkan kulit, dan mempercepat proses penyembuhan luka.

BACA JUGA:Banyak yang Tidak tau Buah Wangi, Ini Manfaatnya

BACA JUGA:Makanan yang Harus Dihindari Oleh Penderita Diabetes Tipe 2

4. Meningkatkan Imunitas Tubuh

Kandungan vitamin C pada rambai juga berperan penting dalam meningkatkan sistem imun tubuh, sehingga tubuh lebih kebal terhadap infeksi virus dan bakteri.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan