Pusat Ekonomi Baru di Indonesia yaitu Sumsel, Kenapa? Paling Dasar 4 Jawabnya
Provinsi Sumsel bisa jadi pusat ekonomi baru di Indonesia karena paling tidak ada 4 dasar. Foto: kolase/net--
KORANENIMEKSPRES.COM,-- Provinsi Sumsel bisa jadi pusat ekonomi baru di Indonesia, kenapa?
1. Karena keberadaan Jalan Tol Trans Sumatera yang membentang panjang dari Bakauheni ke Aceh sepanjang 2.704 kilometer menjadikan arus barang dan orang sudah sangat lancar.
2. Karena Provinsi Sumsel berada di tengah Pulau Sumatera yang menjadikannya sangat strategis.
3. Secara pertumbuhan ekonomi, Sumsel paling tinggi dibanding daerah provinsi lain di Sumsel yaitu capai 5,08 persen.
4. Data BPS, Sumsel miliki 596.550 hektar lahan potensi bisa diolah untuk kegiatan ekonomi.
BACA JUGA:Kenapa Sumsel Bisa Jadi Pusat Ekonomi Baru di Indonesia? Begini Jawab dan Realitanya
Begini realitanya sehingga Sumsel bisa jadi pusat ekonomi baru di Indonesia.
Pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan adalah realita pertama bahwa pemerintah ingin pemerataan ekonomi.
Sebab, 79 tahun sudah Indonesia merdeka perputaran ekonomi terfokus di Jakarta dan Pulau Jawa.
Realita kedua, pemerataan ekonomi di seluruh wilayah negeri dan salah satu yang jadi perhatian serius adalah Provinsi Sumatera Selatan sebagai daerah potensial pusat ekonomi baru di Indonesia.
Terbukti, hampir ratusan triliun dana dikucurkan ke Sumsel untuk membangun belasan proyek strategis nasional (PSN) raksasa.
BACA JUGA:Bisa Jadi Pusat Ekonomi Baru di Indonesia, Ini Proyek Raksasa yang Dibangun di Sumsel
BACA JUGA:Transpormasi Besar-besaran di Sumsel, Mulai dari Jalan Tol, Bendungan Hingga Kawasan Industri