Potret Tempat Wisata Pantai Panjang Bengkulu Terkini

Kamu mau wisata liburan ke Pantai Panjang Bengkulu? Begini potret dan suasananya terkini. Foto: enimekspres--
Terlihat jelas, jika biasanya tenda-tenda wisatawan berteduh dari terik panas matahari hingga lebih dari 20-30 meter ke arah laut, maka kali ini tenda wisatawan langsung di batas akhir semburan ombak.
Persisnya tenda wisatawan tersebut tidak jauh dari lokasi parkir kendaraan.
Oleh karenanya, hampir tidak ada ruang bagi wisatawan untuk bermain pasir di pantai.
BACA JUGA:Ke Tempat Wisata Berhawa Sejuk Lagi Menawan di Sumsel, Ini Persiapan Harus Ada!
BACA JUGA:Dikeliling Gunung, Bukit Barisan, Persawahan dan Kebun Kopi, Ini Wisata Danau Terindah di Sumsel
Begitu pula dengan di tempat wisata icon utama Pantai Panjang, nyaris tak ada ruang antara semburan ombak dengan tenda wisatawan.
Kendaraan polisi dan petugas keamanan pantai terus terlihat lalu lalang di sepanjang gari pantai.
Di icon utama Pantai Panjang, petugas terlihat terus menyuarakan dan menghimbau wistawan agar tidak mendekat dan menyentuh air laut.
Begitu juga dengan perahu dan kapal-kapal nelayan penangkap ikan, terlihat banyak sekali terdampar di pinggir pantai.
BACA JUGA:Cuma Bayar Parkir, 30 Menit dari Pagaralam. Ini Wisata Hits yang Wajib Kamu Kunjungi!
BACA JUGA:Wisata Edukasi Stroberi di Pagaralam: Petik Buah Langsung di Kebun Indah
"Ya, ini karena faktor badai dan ombak yang sudah lebih seminggu terakhir sedang tinggi," aku Apriansyah, warga Kota Bengkulu kepada koranenimekspres.com, 27 Desember 2024.
Menurut Apriansyah, sepertinya wisatawan masih melihat situasi dan kondisi untuk mengunjungi tempat wisata Pantai Panjang ini.
Jika hingga puncak pergantian tahun dari 2024 ke 2025 nanti badai dan gelombang ombak masih tinggi, maka dipastikan pengunjung Pantai Panjang tidak akan padat seperti tahun-tahun sebelumnya.
Tapi, sejumlah tempat bersantai seperti cafe-cafe dan tempat bersantai menikmati panorama Samudra Hindia masih terlihat banyak yang penuh, terutama di sekitar Pantai Zakat.